Pisah Sambut Kepala Puskesmas Pajangan

Posted by tribratanewsbantul on 08:55

Bhabinkamtibmas Guwosari Aipda Suprihandono SH mewakili Kapolsek Pajangan menghadiri acara Pisah Sambut Kepala Puskesmas Pajangan di warung makan Ingkung Kwali 4 Dusun Kalakijo Desa Guwosari Pajangan. Rabu (21 Agustus 2019) jam 09.00 wib.

Hadir dalam pisah sambut ini Camat Pajangan Drs Sambudi Riyanto, Danramil Pajangan diwakili Aiptu Y Rasul,  Kapolsek Pajangan diwakili Kasi Humas Aiptu Purnama Eka , Bhabinkamtibmas Guwosari Aipda Suprihandono SH, Perwakilan Instansi se Kecamatan Pajangan, Kepala Dukuh Se Kecamatan, Kader Kesehatan se Kecamatan Pajangan lebih kurang 200 orang.

Dalam sambutannya Kepala Puskesmas Pajangan yang baru dr Santoso Hardoyo yang sebelumnya menjabat Kepala Puskesmas  Pleret mengucapkan selamat Kepada ibu Dr Lucia Sri Rejeki MPH kepala puskesmas lama yang sekarang naik jabatan menjadi Kepala  Bidang Penanggulangan Masalah Kesehatan Dinas kesehatan Kabupaten Bantul. Tak lupa saya mohon dukungan semua elemen masyarakat dan Intansi di Kecamatan Pajangan untuk saling mendukung program program kesehatan Puskesmas Pajangan  guna memajukan Masyarakat Pajangan Khususnya.

Dokter Lucia Sri Rejeki MPH dalam kata pamitnya menyampaikan bahwa saya merasa krasan dan nyaman dinas di Pajangan, Namun karena harus pindah mengabdi di Dinas kesehatan maka dengan berat hati saya harus melaksanakan perintah, saya mohon maaf bila banyak kesalahan kepada semua kader kesehatan se Kecamatan Pajangan, Kepada Para Dukuh, tak lupa juga Kepada Masyarakat Pajangan pada umumnya.

Saya pesankan kepada masyarakat untuk senantiasa taat pada program kesehatan dari Puskesmas Pajangan, jangan lupa program Sajam gurantik satu jam dalam seminggu berantas jentik, kuras bak mandi dengan grenjeng atau yg lain seminggu sekali. Juga kepada ibu ibu untuk senantiasa menyusui wajib 6 bulan pertama Asi saja dilanjutkan menyusui sampai 2 tahun penuh. Juga masalah BAB jangan di Sungai, mari para dukuh lebih giat sosialisasikan ke warganya.

Untuk anak balita sampai 5 tahun supaya Gigi susunya tetap putih, caranya gosok gigi pagi setelah makan dan malam sebelum tidur.  DIY masyarakat nya harus bebas pasung, tidak ada lagi yang memasung keluarganya, jika masih ada maka mulai dari Muspika akan dipanggil semua oleh Gubernur. Dari semua kegiatan ini semua selama 6 tahun saya dinas di Pajangan dulu yang tiap hari raya rata kunjungan ke puskesmas hanya 60 sekarang bisa meningkat menjadi 150 orang rata rata perhari. Saya titipkan kepada semua pihak untuk meningkatkan derajat kesehatan guna mewujudkan kemakmuran dan kesejahteraan masyarakat Pajangan pada umumnya. Hingga selesai acara jam 11.30 wib berjalan dengan lancar. (Humas Polsek Pajangan)


Tribrata News Bantul
Tribrata News BantulUpdated: 08:55

0 komentar:

CB