Pengamanan Tabligh Akbar Di Ponpes Islamic Centre Bin Baz

Posted by tribratanewsbantul on 08:53

Kamis, 19 Desember 2019 dimulai pukul 15.15 Wib di Masjid Ponpes Islamic Centre Bin Baz,  Karanggayan Sitimulyo Piyungan Bantul Yogyakarya telah berlangsung tabligh / pengajian akbar dengan tema derita salaf dalam menuntut ilmu.

Hadir dalam kegiatan ini Ustadz Abu Usaman,  Lc.  dari Cisarua, Abu Nida pimpinan Ponpes Islamic Centre, Wakapolsek Piyungan AKP Suharyanta SH,  Panit Binmas Aiptu Sayudi beserta 3 anggota polsek Piyungan dan ribuan santri.

Dalam kajianya, ustad Abu Usaman Lc memberi motifasi serta semangat para santri dalam belajar. Baliau menyampaikan saat ini banyak fitnah dalam menuntut  ilmu. Belajar di zaman banyaknya fitnah pahalanya sama seperti hijrah kepada nabi Muhammad.

Jalan menuju surga banyak sekali rintangannya akan tetapi jalan untuk menuju neraka,  di dunia ini jalanya enak dan banyak senangnya.

Menuntut ilmu itu ada semenjak kita dilahirkan sampai kita dimakamkan di liang kubur dan akan kita petik hasilnya kelak kita setelah itu (surga). Menuntut ilmu satu bab kemudian dihayati dan diamalkan lalu disampaikan kepada orang lain itu lebih baik dari pada jihad 70 x. Jadi menuntut ilmu itu jihad dan dibandingkan jihad perang pahalanya cuma untuk dia sendiri akan tetapi jihat belajar pahalanya akan dilipatgandakan.

Setelah acara pengajian selesai acara dilanjutnkan dengan dengan ramah tamah di ruangan ponpes beserta Abu Nida dan staf hingga selesai pukul 17.30 wib berjalan lancar aman terkendali. (Humas Polsek Piyungan)


Tribrata News Bantul
Tribrata News BantulUpdated: 08:53

0 komentar:

CB