Personel Polsek Bantul Amankan Peringatan Hari Relawan Palang Merah Indonesia 2019

Posted by tribratanewsbantul on 10:18

Personel Polsek Bantul mengamankan peringatan Hari Relawan Palang Merah Indonesia 2019 di halaman PMI Cabang Bantul Jalan Jendral Sudirman Bantul, Kamis (26/12/2019) pukul 20.00 WIB. Pengamanan dipimpin oleh Panit 1 Unitsabhara Polsek Bantul Iptu Mawardi.

Kegiatan dengan tema "Humanity Sampai Detik Terakhir" ini dihadiri oleh Wakil Bupati Bantul H. Abdul Halim Muslih, Kapolres Bantul diwakili Kasubbag Dalops Bagops Polres Bantul AKP Gunarto, Dandim 0729/Bantul diwakili Lettu Wahana, Asek 3 Pemkab Bantul Ir. Pulung Haryadi M. Sc, Kapolsek Bantul diwakili Panit Lantas Iptu Rustam, Sekretaris PMI DIY Suryanto, SH, Ketua PMI Kab. Bantul  H.M Wirmon Samawi, S.E., MIB beserta jajaran pengurus PMI Kab. Bantul, Ketua FKOR Mbah Joyo, Ketui IOF DIY Bpk Dewata Eka Putra, Perwakilan SAR DIY, Perwakilan Paksikaton, Pengurus PMI Kab. Bantul dan relawan PMI dan disaksikan kurang lebih 1000 penonton.

Acara diawali dengan pembukaan, menyanyikan lagu Indonesia Raya, Mars PMI dan dilanjutkan dengan sambutan

Dalam sambutannya  Ketua PMI Kab. Bantul HM Wirmon Samawi, S.E mengatakan pada malam hari ini kita bisa ke sini di markas PMI untuk merayakan hari relawan PMI tahun 2019. Seperti yang kita tahu gempa Bantul 2006 yang mana markas PMI Bantul juga runtuh kemudian dibangun kembali oleh Jepang dan juga ada saksi, banyak korban jiwa pada bencana gempa bumi tersebut relawan PMI banyak memberikan sumbangsihnya.

“Kami mengucapkan terima kasih kepada Bapak Ibu sekalian yang masih peduli kepada PMI dan malam hari ini kita bersama-sama merayakan hari Relawan PMI,” katanya.

Acara dilanjutkan dengan pembukaan undian bagi pendonor darah periode Januari s.d Desember 2019 dan dilanjutkan dengan penampilan Pujiyono Singsot dan Ndarboy Genk. (Humas Polsek Bantul)


Tribrata News Bantul
Tribrata News BantulUpdated: 10:18

0 komentar:

CB