Kapolsek Pundong Silaturahim ke Tokoh Agama Dusun Nglembu

Posted by tribratanewsbantul on 11:45

Kapolsek Pundong AKP Yosephine Iswantari. S.Psi didampingi Kanit Binmas dan Kanit Sabhara melaksanakan silaturahim dengan Tokoh Agama Dusun Nglembu Panjangrejo  Kapanewon Pundong, Bpk. Haji. Zaelani pada, Senin (25/1/2021).

Dalam silaturohim ini AKP Yosephine Iswantari S.Psi memperkenalkan dirinya sebagai Kapolsek Pundong yang baru kepada Haji Zaelani bahwa ia pengganti AKP Haryanto yang saat ini mendapat tugas menjadi Kapolsek Sanden.

Silaturahim Kepolisian ini bertujuan untuk meningkatkan sinergitas dengan berbagai elemen khususnya para tokoh agama untuk mendukung tugas dari aparat penegak hukum dalam upaya mantap kamtibmas

“Selain bersilaturahmi, sebagai pelayan, pelindung, dan pengayom masyarakat yang ingin menyerap informasi sekecil apapun yang berkaitan dengan situasi kamtibmas dan permasalahan yang ada,” ujarnya.

Dengan komunikasi, diharapkan akan terjalin dengan baik antara Polri dan para tokoh agama atau masyarakat.

Silaturahmi ini pun diharapkan mampu menyerap aspirasi dan gangguan potensi gangguan kesehatan dan ketertiban masyarakat.

“Jika komunikasi yang baik antara aparat Kepolisian dengan tokoh agama, masyarakat tetap terjaga, situasi kamtibmas yang kondusif akan terwujud. Apabila ada hal-hal yang perlu penanganan khusus dari Kepolisian, bisa disampaikan pada Polsek, ”pungkas AKP Yosephine Iswantari. S.Psi.

Giat berjalan aman kondusif. (Humas Polsek Pundong)



Tribrata News Bantul
Tribrata News BantulUpdated: 11:45

0 komentar:

CB