Panen Raya Di Bulak Tegalrejo Bawuran Pleret

Posted by tribratanewsbantul on 11:10

Bupati Bantul Drs. H. Suharsono menghadiri kegiatan Panen Raya dan Wiwitan dalam rangka "Gerakan Panen Padi Kegiatan Peningkatan Produksi Pertanian/Perkebunan Berkelanjutan” bersama Kelompok Tani Sido Rukun di bulak Tegalrejo, Bawuran, Pleret, Bantul pada Kamis (27/7/2017).

Hadir pula dalam kegiatan tersebut antara lain Kepala Dinas Pertanian Pangan Kelautan dan Perikanan Kab. Bantul Ir. Pulung Haryadi , M.Sc, DPRD Kab. Bantul Surotun, SH, Camat Pleret M. Alwi, SH, MH, Kapolsek Pleret yang diwakili oleh Kanit Binmas Iptu Sukardi, Danramil 07 Pleret Kapten Arm. Waluyo, Lurah Desa Bawuran Harmawan beserta Perangkatnya, para Dukuh, Toga/Tomas, Kelompok Tani Sido Rukun serta para tamu undangan.

Dalam kegiatan tersebut Bupati Bantul menyampaikan harapannya dengan panen raya semoga dapat memotivasi petani untuk memproduksi padi secara maksimal. Selain itu agar masyarakat menjadikan beras sebagai satu-satunya komoditas pangan yang dapat mendorong pangan lokal serta perekonomian wilayah.

Sementara itu Wagiyo selaku Ketua Kelompok Tani Sido Rukun menerangkan bahwa luas area sawah yang dikelola adalah 12 hektar. Pada musim panen kali ini rata-rata gabah yang dihasilkan sebanyak 8,6 ton per hektar sawah. Dan panen kali ini cukup berhasil, mengingat pada awal pertumbuhan, padi sempat terserang hama wereng.

Selama kegiatan berlangsung personil Polsek Pleret melaksanakan pengamanan hingga acara selesai dalam keadaan aman tertib. (Sihumas Polsek Pleret)


Tribrata News Bantul
Tribrata News BantulUpdated: 11:10

0 komentar:

CB