
Kegiatan diawali dengan pembukaan dilanjutkan menyanyikan lagu Indonesia Raya dilanjutkan pelantikan anggota Linmas oleh Bpk Jati Wahyu Broto dengan ketua Sat Linmas Desa Bangunjiwo Bapak Parja ST dan 49 anggota lainnya.
Kegiatan dilanjutkan dengan Sambutan Ketua Satuan Linmas Desa Bangunjiwo Bapak Parja ST menyampaikan ucapan selamat datang kepada tamu undangan dan mengucapkan selamat bertugas kepada anggota Linmas Desa Bangunjiwo semoga kedepan akan lebih maju dalam melindungi masyarakat.
Sambutan Kapolsek Kasihan Kompol Supardi menyampaikan ucapan selamat atas dilantiknya anggota Linmas semoga dapat bersinergi antara Linmas dan Kepolisian guna melindungi masyarakat.
Sambutan Bapak Jati Wahyu Broto yang menyampaikan apresiasi yang tinggi kepada Linmas Desa Bangunjiwo sudah bekerja walaupun belum dilantik dan semoga dengan dilantiknya Linmas kedepan Linmas akan lebih mengemban UUD 1945 sehingga masyarakat Bangunjiwo akan menjadi aman nyaman dan tenteram. (Sihumas Polsek Kasihan)
0 komentar:
Post a Comment