Demi kelancaran arus lalu lintas serta lancarnya proses perbaikan jalan, Polsek Pleret menyiagakan personilnya di lokasi perbaikan jalan yakni di S4 Jejeran Jl. Imogiri Timur pada Rabu (19/7/2017) sore.
Perbaikan jalan yang telah dilakukan beberapa waktu yang lalu hingga saat ini masih berlangsung. Yaitu proyek perbaikan jalan Jl. Imogiri Timur sepanjang 6 Km mulai dari S4 Gondowulung ke selatan sampai S4 Desa Trimulyo, Jetis. Perbaikan jalan berupa peningkatan jalan dengan menambah lebar jalan dari 5 meter menjadi 7 meter.
Kapolsek Pleret AKP Sumanto, SH mengatakan pelaksanaan pengamanan dan pengaturan arus lalu lintas adalah demi kelancaran arus lalu lintas selama berlangsungnya pengerjaan perbaikan jalan. Harapannya dengan kehadiran Polisi ditengah-tengah masyarakat, para pengendara yang melintas bisa sampai ke tujuan masing-masing dengan tepat waktu. (Sihumas Polsek Pleret)
Petugas Polsek Pleret Rutin Turlalin Saat Perbaikan Jalan Di S4 Jejeran
Posted by tribratanewsbantul on 11:35
Tribrata News Bantul
Tribrata News BantulUpdated: 11:35
0 komentar:
Post a Comment