Kita Songsong Pemilu 2019 Yang Bersih Dan Damai Di Kabupaten Bantul

Posted by tribratanewsbantul on 07:35

Bertempat di pendopo Pemda Bantul dilaksanakan kegiatan gelar budaya dan deklarasi damai dalam bingkai keBinekaan dengan tema "Kita Songsong pemilu 2019 yang bersih dan damai di Kabupaten Bantul ". Jum'at,30 November 2018 pukul 20.45 WIB.

Kegiatan dihadiri oleh Bupati Bantul Drs H Suharsono, Kapolres Bantul AKBP Sahat Marisi Hasibuan SIK MH, Camat se Kabupaten Bantul, Kapolsek se Polres Bantul, Danramil se Kodim Bantul, Ketua DPRD Bantul Hanung Raharjo ST, Anggota DPRD Bantul, Lurah se Kabupaten Bantul, peserta partai Poltik, Ormas di Kabupaten Bantul, Perwakilan tokoh lintas agama, tokoh masyarakat se Kabupaten Bantul.

Dalam sambutannya, Kepala Dinas Kesbangpol Linmas Kabupaten Bantul bapak Drs Dwi Dariyanto M.Si menyampaikan selamat datang kepada peserta gelar budaya dan deklarasi damai pemilu 2019.

Kegiatan ini dilaksanakan agar Pemilu dapat berjalan dengan damai di Indonesia pada umumnya dan di Kabupaten Bantul pada khususnya, mari kita saling bekerjasama dalam menciptakan Pemilu damai tahun 2019.

Sambutan dari bapak Widianto Cahyono Putro dari Budayawan yang menyampaikan  mari bekerja bersama agar  pemilu tahun 2019 dapat terselenggara dengan damai, jangan sampai ada perpecahan diantara anak bangsa,Indonesia terdiri dari banyak suku dan budaya dalam bingkai Bhinneka Tunggal Ika yang berdasarkan kepada Pancasila.

Sambutan Bupati Bantul Drs H Suharsono yang menyampaikan peristiwa hari ini penting karena wujud komitmen kita menciptakan pemilu damai tahun 2019, konflik pada pemilu bisa dimulai dari berita bohong maka perlunya kita antisipasi bersama, mari kita berperan aktif dalam mensukseskan tahapan pemilu tahun 2019, semoga pemilu tahun 2019 dapat terselenggara dengan sukses di Indonesia dan di Kabupaten Bantul.

Selesai sambutan Bupati, acara dilanjutkan medeklarasikan pemilu damai yang dipimpin oleh bapak H Yasmuri Mpd I diikuti oleh Forkompinda Kabupaten Bantul, Muspika se Kabupaten Bantul, Partai Politik dan Ormas serta tamu undangan sejumlah 700 oran berlangsung dengan situasi aman dan terkendali. (Humas Polsek Bantul)


Tribrata News Bantul
Tribrata News BantulUpdated: 07:35

0 komentar:

CB