Binmas Polsek Sewon Bekerja Sama Dengan Rumah Makan Mak Pinah Santuni Anak Yatim

Posted by tribratanewsbantul on 12:04

Di bulan Februari ini, Babinkamtibmas Bangunharjo Aiptu Imron Rosadi bekerjasama dengan Muslimat ranting Bangunarjo Sewon Bantul dan Rumah Makan Mak Pinah melaksanakan kegiatan pemberian santunan anak yatim piatu bertempat di Rumah makan Mak Pinah jalan Imogiri Barat, Bangunharjo, Sewon Bantul.

Kegiatan ini rutin dilaksanakan setiap 3 bulan sekali dihadiri oleh 70 anak Yatim, calon wakil bupati terpilih kabupaten Bantul Drs H Abdul Halim Muslih, anggota DPRD kabupaten Bantul Fraksi PKB H Subhan Nawawi, Panit Binmas Aiptu Suyono yang mewakili Kapolsek Sewon, Babinkamtibmas Desa Bangunharjo Aiptu Imron Rosadi, menajer rumah makan Mak Pinah bapak Habib S dan Ketua dan pengurus Muslimat ranting Bangunharjo.

Dalam sambutanya Babinkamtibmas Polsek Sewon Aiptu Imron mengucapkan selamat datang kepada wakil Bupati terpilih, dan semua tamu undangan atas kedatangannya pada kegiatan ini, terlebih kepada rumah makan Mak Pinah yang telah bersedia menjadi donator tetap sekaligus Pembina bagi anak anak yatim di bawah naungan muslimat ranting Bangunharjo, Sewon, Bantul.

Semoga dengan kegiatan ini kita semua mendapatkan pahala dari Allah SWT dan meringankan beban anak yatim Piatu. Serta memberikan dorongan spirit agar mereka tambah semangat dalam belajar bisa berprestasi di bidang pendidikan, menjadi anak sholeh dan sholekhah serta berakhlak mulia.

Semetara itu sambutan wakil Bupati terpilih Drs.H Abdul Muslih menyampaikan apresiasi yang tinggi kepada Babinkamtibmas Polsek Sewon yang telah menjadi jembatan antara rumah makan Mak Pinah dengan Muslimat ranting Sewon yang menaungi kurang lebih 70 orang anak yatim piatu.

Beliau berharap kerjasama ini dapat terjalin terus dan berkesinambungan serta jangan memandang dari besar atau kecilnya santunan yang di berikan namun kepedulian yang di berikan untuk membantu sesama.

Selesai memberikan sambutan di lanjutkan dengan penyerahan secara simbolis santunan oleh wakil Bupati Bantul terpilih kepada perwakilan anak yatim dan ditutup dengan doa oleh H Subhan Nawawi anggota DPRD kabupaten Bantul Fraksi PKB. (Sihumas Polsek Sewon)


Tribrata News Bantul
Tribrata News BantulUpdated: 12:04

0 komentar:

CB