Polsek Pleret Binluh Tentang Tertib Lalulintas Di SMA 1 Kretek

Posted by tribratanewsbantul on 08:51

Panit Lantas beserta Panit Binmas Polsek Kretek melaksanakan penyuluhan di SMA I Kretek, Bantul, Selasa 18 Juli 2017 pukul 10.00 Wib yang diikuti oleh 161 siswa baru dan para guru pendamping. 

Dalam pembinaan dan penyuluhan tersebut Panit Lantas menekankan kepada para siswa untuk melengkapi kelengkapan kendaraannya seperti surat  STNK, SIM, sepion, helm standar, Plat Nomor dan knalpot jangan blombongan.

Taatilah tata tertib Lalulintas dan sopan dalam berkendara, serta yang paling penting adalah hormati sesama pengendara lainnya terutama pejalan kaki yang sedang menyeberang di Zebra Cross.

Dengan pembinaan seperti ini, diharapkan siswa memiliki bekal pengetahuan, wawasan serta kesadaran untuk berkendara dengan tertib, memiliki etika yang santun dan mengutamakan kepentingan pengendara lain di jalan, harapnya.

Sedangkan Panit Binmas Aiptu Tri Widodo dalam kesempatan tersebut menyampaikan bahwa sebagai pelajar mempunyai kewajiban untuk rajin belajar, atur waktu antara belajar dan bermain, jauhi miras dan narkoba dan jangan ikut-ikutan tergabung dalam geng motor. Patuhi peraturan sekolah serta nasehat orang tua, rajinlah beribadah dan belajar sehingga cita cita kalian dapat teraih dengan mudah.

Kepala Sekolah SMA I Kretek Drs Kabul Mulyono Mpd dalam sambutannya mengucapkan terima kasih atas kepedulian dari pihak Kepolisian yang selalu memberikan pembinaan kepada para pelajar dan meminta kegiatan ini seperti ini agar terus dilaksanakan untuk menciptakan generasi yang bisa diandalkan. (Sihumas Polsek Kretek)


Tribrata News Bantul
Tribrata News BantulUpdated: 08:51

0 komentar:

CB