Kirab Budaya Hari Jadi Desa Poncosari Berlangsung Meriah

Posted by tribratanewsbantul on 06:28

Personel Polsek Srandakan diturunkan untuk mengamankan kirab budaya dalam rangka hari jadi Desa Poncosari ke 71, Selasa (5/9/2017) pukul 13.00 WIB. Pengamanan dipimpin langsung oleh Kapolsek Srandakan Kompol Slamet.

Kirab budaya mengambil start di di lapangan Panahan Dusun Babakan Poncosari Srandakan. Sekreraris Desa Poncosari Bapak Muh. Cholil berkesempatan melepas peserta kirab.

Berbagai macam gunungan hasil bumi yang dikawal oleh prajurit bregodo diarak mengelilingi Desa Poncosari. Kirab juga diikuti oleh para Perangkat Desa Poncosari, Kesenian Reog, Jathilan, drumband dan korp musik  Keraton Ngayogyakarta Hadiningrat. Mobil patroli Polsek Srandakan juga diturunkan untuk mengawal kirab budaya ini.

Masyarakat Desa Poncosari dan sekitarnya tumpah ruah menyaksikan kirab budaya yang mengambil tema “Nyawiji Dadi Siji Bangun Poncosari” ini. Setelah kirab selesai, masyarakat pun rela berdesak-desakan untuk memperebutkan gunungan. (Sihumas Polsek Srandakan)


Tribrata News Bantul
Tribrata News BantulUpdated: 06:28

0 komentar:

CB