Pembukaan Diklat Terpadu Dasar GP Ansor Angkatan 1 Tahun 2017 Pandak

Posted by tribratanewsbantul on 14:30

Kapolsek Pandak AKP Amir Machmud hadiri pembukaan Diklat Terpadu Dasar GP Ansor angkatan 1 tahun 2017 di Komplek Madrasah Ibtidaiyah Pijenan Ngeblak , Wijirejo, Pandak , Bantul, Jumat, 29/ 9 / 2017

Selain Kapolsek Pandak hadir pula Kabag Kesra Kabupaten Sukendro Bantul mewakili Bupati Bantul, Sekcam Pandak Atik Windari mewakili Camat Pandak, Lurah Desa Wijirejo Drs. Murtanda, Ketua GP Ansor Kabupaten Bantul Muhammad Irkham Khalimin.

Diklat terpadu ini diselenggarakan oleh Pimpinan Anak Cabang Gerakan Pemuda Ansor Kecamatan Pandak, yang diikuti oleh 98 orang se Kab. Bantul.

Kabag Kesra Sukendro dalam sambutannya menyampaikan  ucapkan selamat datang dan  terimakasih kepada para peserta diklat dasar terpadu semoga nantinya bisa mencetak kader kader ansor yang baik khususnya di kecamatan Pandak.

Maju dan mundurnya banser ini ada dipundak kalian dan setelah mengikuti diklat ini bisa mendapatkan ilmu dan pengalaman. Semoga diklat dasar terpadu ini bisa bermanfaat bagi peserta diklat yang disiapkan untuk mengawal Agama Islam khususnya NU dan bisa bermanfaat bagi masyarakat kacamatan Pandak.  Mohon dorongan dari kyai dan pembina GP Ansor supaya peserta diklat bisa mengawal Agama Islam dengan baik.

Diklat dasar terpadu dibuka oleh Ketua GP ANSOR kab. Bantul Bp. Muhammad Irkham Qhalimi ditandai penyematan tanda peserta Diklat. (Sehumas Polsek Pandak)


Tribrata News Bantul
Tribrata News BantulUpdated: 14:30

0 komentar:

CB