
Pembukaan MTQ dihadiri Tim Penilai Lomba MTQ, Camat Sanden Slamet Santoso, S.I.P, Bhabinkamtibmas Desa Srigading Aiptu Taryadi, Kepala Sekolah se-Kecamatan Sanden, Guru Pembimbing dan peserta lomba.
Sebelum lomba MTQ tingkat pelajar dimulai, terlebih dahulu dilaksanakan upacara pembukaan dengan Inspektur Upacara Camat Sanden dan sekaligus membuka lomba.
Camat Sanden dalam kesempatannya, mengucapkan selamat datang kepada para Kepala Sekolah,Tim Yuri lomba MTQ, Guru pembimbing dan Peserta lomba MTQ tingkat Pelajar se-Kecamatan Sanden yang telah hadir dalam upacara pembukaan lomba.
Kegiatan lomba MTQ tingkat pelajar Kecamatan Sanden merupakan suatu kegiatan yang dilaksanakan dalam rangka persiapan menghadapi lomba MTQ Pelajar tingkat Kabupaten yang tidak lama lagi akan dilaksanakan. Menurut rencana, lomba MTQ pelajar Tingkat Kabupaten Bantul juga akan dilaksanakan di SMP Negeri 2 Sanden. Oara pelajar yang terpilih dalam lomba ini akan mewakili Kecamatan Sanden maju dalam lomba MTQ Tingkat Kabupaten.
Lebih lanjut Camat mengatakan, kegiatan ini merupakan salah satu sarana dalam mendukung program Pemerintah Kabupaten Bantul yaitu mewujudkan Sumber Daya Manusia yang Cerdas, Bermoral dan Bertaqwa Kepada Tuhan Yang Maha Esa.
Nominasi yang diperlombakan yaitu, tingkat SD sebanyak 256 peserta dengan nominasi lomba MTQ dan Puitisasi Saritilawah, Musabaqoh Tartil Qur'an, Musabaqoh Adzan dan Doa Setelah Adzan, lomba Pidato Agama, Cerdas Cermat Agama dan Musabaqoh Seni Lukis Islam. Tingkat SMP sebanyak 72 peserta dengan nominasi lomba, Musabaqoh Tilawatil Quran, Musabaqoh Tartil Quran, Musabaqoh Hifdzil Quran, Musabaqoh Adzan dan doa setelah Adzan, Cerdas Cermat Agama, Musabaqoh Syarhil Quran, Musabaqoh Khutbah Jumat, Lomba Kaligrafi. Sedangkan tingkat SMA / SMK sebanyak 66 peserta dengan nominasi lomba, Musabaqoh Tilawatil Quran, Musabaqoh Tartil Quran, Musabaqoh Hifdzil Quran, Musabaqoh Adzan dan doa setelah Adzan, Cerdas Cermat Agama, Musabaqoh Syarhil Quran, Musabaqoh Khutbah Jumat, Lomba Kaligrafi dan Lomba Nasyid.
Dalam lomba MTQ tersebut, anggota Polsek Sanden melaksanakan pengamanan. (Sihumas Polsek Sanden)
0 komentar:
Post a Comment