Kapolsek Jetis Hadiri Pertunjukan Pagelaran Wayang Kulit di Pendopo Beji Sumberagung

Posted by tribratanewsbantul on 11:14

Kapolsek Jetis AKP M. Sholeh S.H, M.M, menghadiri pertunjukan pagelaran Wayang Kulit Dalang Ki Geter Pramuji Widodo dengan Lakon "Amarta Binangun" yang diselenggarakan oleh Dinas Kebudayaan Kabupaten Bantul dalam rangka menyambut Tahun Baru 2020 di Pendopo Beji Sumberagung Jetis Bantul, Selasa (31/01/2019) Pukul 20.30 WIB.

Hadir pula Staf Ahli Bupati Bantul Drs. Bambang Legowo, M.SiKa, Dinas Kebudayaan Kabupaten Bantul Nugroho Eko Setyanto, S.Sos., M.M, Forkompincam Kecamatan Jetis,  Lurah Desa Sumberagung Yudi Fahrudin, S.E, bersama Pamong Desa.

Dalam Sambutannya Lurah Desa Sumberagung menegaskan seluruh jajaran panitia serta masyarakat Desa Sumberagung mengucapkan selamat datang dan terima kasih kepada tamu undangan yang telah memenuhi undangan kami, Dinas Kebudayaan Kabupaten Bantul bersama dengan warga Pedukuhan Beji Desa Sumberagung menyelenggarakan pagelaran wayang kulit semalam suntuk. Mari kita ambil hikmah intisarinya, semoga bermanfaat bagi kita bersama bermanfaat bagi Pemerintah Kabupaten Bantul, semoga Kabupaten Bantul  nantinya bisa mewujudkan apa yang menjadi Visi Misi Bupati Bantul yaitu menjadi salah satu Kabupaten yang maju dan sejahtera rakyatnya.

Sambutan Ketua Dinas Kebudayaan Kabupaten Bantul menyampaikan mohon pamit Bapak Bupati Bantul tidak bisa hadir karena ada kegiatan pemantauan malam tahun baru yang ada di Wilayah Kabupaten Bantul, terima kasih kepada Bapak Lurah dan perangkatnya serta masyarakat Pedukuhan Beji yang sudah bisa menggelar kegiatan pagelaran wayang kulit ditempat ini. Bahwa pada malam hari ini ada salah satu bangunan pendopo yang baru sekaligus diselenggarakan kegiatan perdana, pada malam hari ini bukan peresmian yang meresmikan nantinya Bapak Bupati Bantul, semoga bangunan pendopo ini bisa dimanfaatkan oleh masyarakat untuk kegiatan-kegiatan yang bermanfaat baik kegiatan sosial, budaya dan kegiatan lainnya. Terima kasih kepada warga masyarakat dan Dewan Kebudayaan Bantul serta lembaga seni budaya yang telah bersama-sama mengadakan kegiatan-kegiatan seni budaya yang ada di Kabupaten Bantul, semoga Kebudayaan Jawa yang ada di Bantul bisa bermanfaat bagi masyarakat dan semoga bisa meningkatkan kesejahteraan masyarakat Kabupaten Bantul. (Humas Polsek Jetis)


Tribrata News Bantul
Tribrata News BantulUpdated: 11:14

0 komentar:

CB