Polsek Banguntapan Bersihkan Masjid Gede Jagalan

Posted by tribratanewsbantul on 10:59

Dalam rangka memperingati HUT Bhayangkara ke 71, keluarga besar Polsek Banguntapan dipimpin langsung Kapolsek Banguntapan Kompol Suharno, SH, Sabtu tanggal 08 Juli 2017 pukul 08.20 wib membersihkan Masjid Gede Jagalan Banguntapan Bantul.

Giat dimaksudkan untuk menjalin hubungan komunikasi yang baik dengan tokoh agama dan mengingatkan pada anggota untuk meningkatkan keimanan dan ketakwaannya.

Dalam kesempatanya tersebut, Kapolsek juga ikut membersihkan lingkungan sekitar masjid dengan sasaran membersihkan tempat wudhu, kamar mandi, ruang masjid, selokan dan lingkungan sekitar.

Tidak lupa Kapolsek juga galang komunikasi dengan takmir masjid bapak Wahyari, jika mendapati ataupun mengetahui ada yang mencurigakan segera sampaikan kepada babin Desa maupun Polsek dan Kapolsek. Sebagai bentuk upaya untuk menangkal radikalisme.

Kegiatan selesai dalam keadaan aman dengan hasil Masjid Gede Jagalan menjadi bersih dan nyaman. (Sihumas Polsek Banguntapan)


Tribrata News Bantul
Tribrata News BantulUpdated: 10:59

0 komentar:

CB