Gerakan Panen Padi Di Bulak Bendo

Posted by tribratanewsbantul on 18:45

Bupati Bantul Drs. H. Suharsono melakukan Gerakan Panen Padi guna Peningkatan Kegiatan Produksi Pertanian/Perkebunan Berkelanjutan di Bulak Bendo, Desa Wukirsari, Kecamatan Imogiri, Senin (30/10/2017).

Menurut Lurah Desa Wukirsari Bayu Bintoro, SE, bulak yang ada disini sekitar 38 hektar, yang disebelah selatan sudah panan karena sudah mulai menguning, jadi masyarakat petani sebelah selatan ketakutan nanti dimakan oleh burung dan hasilnya sangat luar biasa untuk tahun ini, Katanya.

"Program Pemerintah Desa di tahun 2018, air sungai bisa di manfaatkan di daerah dataran yang lebih tinggi, dengan cara memompa air sehingga target kami ditahun depan bisa mengairi sekitar 15 hektar", Ujarnya.

Sementara sambutan Bupati Bantul mengatakan, panen padi merupakan salah satu langkah nyata dari petani di Kabupaten Bantul khususnya di kelompok tani yang berada di Dusun Bendo serta upaya mempersiapkan musim tanam (MT 1) dan untuk menjadi contoh para petani-petani yang berada di Kabupaten Bantul.

Lebih lanjut Bupati Bantul juga menyampaikan, harus mau dan mampu menerapkan cara bercocok tanam sesuai anjuran petugas atau penyuluh pertanian yaitu dengan menerapkan cara budidaya yang ramah lingkungan. Yang dimaksudkan ramah lingkungan yaitu menanam padi dengan cara tidak menggunakan pestisida secara berlebihan. Ramah lingkungan dapat melalui pupuk kandang atau menggunakan pestisida organik.

Selama kegiatan berlangsung personil Polsek Imogiri melaksanakan pengamanan hingga acara selesai dalam keadaan aman tertib. (Sihumas Polsek Imogiri)


Tribrata News Bantul
Tribrata News BantulUpdated: 18:45

0 komentar:

CB