Personel Polsek Bantul Amankan Jalan Sehat Semarak Kerukunan Umat Beragama

Posted by tribratanewsbantul on 06:00

Personel Polsek Bantul mengamankan kegiatan Jalan Sehat Semarak Kerukunan Umat Beragama yang bertempat di halaman Kantor Kemenag Bantul, Jumat (06/10/2017) pukul 07.00 WIB. Kegiatan tersebut diselenggarakan guna mempererat Forum Kerukuna Umat Beragama (FKUB) sekaligus  launching pelayanan satu pintu.

Kegiatan jalan sehat tersebut mengambil rute dengan titik start di Kantor Kemenag Bantul menuju  simpang lima Bejen, simpang empat Polsek Bantul, SMA N 2 Bantul dan kembali ke Kantor Kemenag Bantul.

Kepala Kemenag Bantul Bapak Buchori Muslim dalam sambutannya mengucapkan selamat datang kepada tamu undangan yang telah hadir. Beliau juga menyampaikan bahwa tujuan kegiatan ini adalah untuk mempererat FKUB sekaligus launching pelayanan satu pintu.

“Semoga kegiatan jalan sehat ini selain untuk menjaga tubuh agar tetap sehat juga untuk menjaga silaturahmi guna mempererat persatuan dan kesatuan diantara kita semua “, jelas beliau.

Setelah sambutan dari Kepala Kemenag Bantul kegiatan dilanjutkan dengan jalan sehat serta pembagian door price.

Acara tersebut juga dihadiri oleh Kakanwil Kemenag DIY Bapak Drs.H Muhammad Lutfi Hamid M.Ag, Kepala Kakan Kemenag se-DIY, dan peserta kurang lebih 500 orang. (Sihumas Polsek Bantul)


Tribrata News Bantul
Tribrata News BantulUpdated: 06:00

0 komentar:

CB