Kapolsek Pajangan AKP Sri Basariah, SAP bersama anggotanya mengikuti olahraga bersama di Koramil 18/Pajangan, Jumat pagi (8/3/2019). Olahraga bersama ini diikuti oleh kepala instansi dan Forkompimcam Pajangan.
AKP Sri Basariah, SAP setelah olahraga bersama menjelaskan, kegiatan olahraga bersama ini selain untuk menjaga kebugaran dan kesehatan kita juga dapat meningkatkan hubungan antar instansi di Kecamatan Pajangan. Ada 3 Program yang dilakukan bersama instansi-instansi Pajangan, Olahraga bersama, PSN (Pemberantasan Sarang Nyamuk) dan pengajian pembinaan rohani.
Olahraga antar instansi Pajangan ini merupakan program rutin dari Pemerintah Kecamatan Pajangan yang dilakukan ditempat berbeda di instansi-instansi di Kecamatan Pajangan. (Humas Polsek Pajangan)
Kapolsek Pajangan Olahraga Bersama Di Koramil Pajangan
Posted by tribratanewsbantul on 10:50
Tribrata News Bantul
Tribrata News BantulUpdated: 10:50
0 komentar:
Post a Comment