Bhabinkamtibmas Desa Srigading Cek RKP Desa Srigading

Posted by tribratanewsbantul on 06:41

Bhabinkamtibmas Desa Srigading Brigadir Afif Rudiyanto SH melaksanakan pengecekan atau pemantauan persiapan kegiatan Rencana Kerja Pemerintah (RKP) Desa Srigading di ruang kerja Kaur Keuangan Desa Srigading, Selasa (08/10/2019) pukul 14.00 Wib.
 
Dalam kegiatan pengecekan tersebut turut diikuti Kasi Pemerintah Kecamatan Sanden Nanang Mujiyanto, SSTP, Carik Desa Srigading, Kaur Keuangan Srigading serta Bhabinkamtibmas Desa Srigading Brigasir Afif Rudiyanto.
    
RKP Desa adalah kepanjangan dari Rencana Kerja Pemerintah Desa. RKP Desa merupakan penjabaran dari RPJM Desa (Rencana Pembangunan Jangka Menengah Desa) untuk jangka waktu 1 (satu) tahun anggaran. Usulan tersebut harus dihasilkan dalam musyawarah perencanaan pembangunan desa.
       
Tujuan dan maksud RKP Desa adalah terwujudnya perencanaan tahunan Desa dalam upaya terwujudnya Rencana Pembangunan Jangka Menengah Desa dan tercapainya pemanfaatan potensi desa secara maksimal, efisien dan efektif dalam pembangunan desa menuju desa yang maju mandiri dan sejahtera.
   
Selain pengecekan atau pemantauan persiapan Rencana Kerja Pemerintah Desa Srigading, Brigadir Afif juga  melaksanakan pemeriksaan Kas di ruang Kaur Desa Srigading. Selama kegiatan berlangsung situasi berjalan aman kondusif. (Humas Polsek Sanden)


Tribrata News Bantul
Tribrata News BantulUpdated: 06:41

0 komentar:

CB