Bhabinkamtibmas Desa Srigading Rajin Sambang Menghadiri Giat Masyarakat

Posted by tribratanewsbantul on 07:18

Sebagai Bhabinkamtibmas yang bertugas di Desa Srigading Polsek Sanden, Brigadir Afif Rudiyanto, SH selalu aktif menghadiri semua kegiatan yang ada di wilayah desa binaannya. Baik itu kegiatan yang diadakan masyarakat dan juga memberikan binluh terkait kamtibmas.

Seperti yang dilakukannya sepanjang hari Sabtu (26/10/2019), meskipun banyak tugas dan agenda kegiatan masyarakat, Brigadir Afif Rudiyanto tetap semangat untuk menghadirinya. Kegiatan sepanjang hari Sabtu tersebut diantaranya melaksanakan pengamanan sepakbola ASKAB Bantul Divisi II antara PS Jiba Melikan Kidul vs PS Camar Merah Trimurti di lapangan Desa Srigading mulai jam 15.30 Wib. Menghadiri Pengajian Mujahadah Padang Jagad bersama KH.R.Chaidar Muhaimin di Masjid Nurul Umah Srabahan pada pukul 20.00 Wib, menghadiri gelar seni budaya di Joglo Bapak Sunarto di Dusun Ngunan unan dengan pentas Kethoprak Ande ande lumut pada pukul 22.00 Wib. SetelaAfif.u, pada pukul 23.55 Wib melanjutkan kegiatan sambang kamling di Balai Desa Srigading dengan memberikan bimbingan dan penyuluhan kepada Linmas terkait sistem keamanan lingkungan.

Brigadir Afif mengatakan bahwa kehadirannya di setiap kegiatan masyarakat sebagai upaya untuk mendekatkan dengan masyarakat dan menjalin kemitraan dan komunikasi intensif antara Polisi desa dengan masyarakat binaan sekaligus meyampaikan pesan kamtibmas serta menggali informasi terkait kamtibmas.

Bhabinkamtibmas Desa Srigading ini tampak bergairah dalam membangun komunikasi aktif dan juga bertukar fikiran serta sharing positif terkait kamtibmas demi terpeliharanya situasi keamanan dan ketertiban di lingkungan masyarakat.

"Dengan kegiatan sambang menghadiri giat masyarakat sambil berdialog dengan masyarakat seperti ini dapat membuat pelaksanaan tugas polri sebagai pelindung, pengayom dan pelayan masyarakat dapat lebih dirasakan", ujar Brigadir Afif. (Humas Polsek Sanden)


Tribrata News Bantul
Tribrata News BantulUpdated: 07:18

0 komentar:

CB