Upacara Peringatan Hari Sumpah Pemuda Ke 91 Tingkat Kecamatan Dlingo

Posted by tribratanewsbantul on 02:30

Anggota polsek Dlingo melaksanakan pengamanan upacara peringatan hari Sumpah pemuda ke 91 tahun 2019 tingkat kecamatan Dlingo di halaman depan kantor kecamatan. Senin, 28 Oktober  2019.

Upacara peringatan hati sumpah pemuda di halaman kantor kecamatan Dlingo diikuti para pegawai negeri sipil/ ASN, organisasi kemasyarakatan RKSB kecamatan Dlingo, para pelajar SD dan SMA Negeri 1 Dlingo dan para tamu undangan.

Camat Dlingo Deni Ngajis Hartono SSTP,  MPA selaku inspektur upacara dalam amanatnya mengucapkan terima kasih atas terlaksananya upacara ini dan camat kecamatan Dlingo juga membacakan amanat dari Menpora negara Republik  Indonesia.

Adapun tema Hari Sumpah Pemuda ke 91 adalah Bersatu Kita Maju dengan tujuan menegaskan komitmen Pemuda bahwa dengan persatuan kita dapat mewujudkan Cita-cita Bangsa. Pemuda Indonesia harus memiliki karakter tangguh yang memiliki karakter moral, Kinerja, Beriman, Jujur, Santun, dan disiplin.

Pemuda juga harus memiliki kapasitas intelektual dan skill kepemimpinan, kewirausahaan, dan kepeloporan yang mumpuni, serta pemuda harus memiliki inovasivagar berperan aktif dalam kancah internasional.

Selama upacara peringatan hari Sumpah pemuda tingkat kecamatan Dlingo dalam keadaan aman dan kondusif dengan pengamanan anggota polsek Dlingo dipimpin langsung oleh Kapolsek. (Humas polsek Dlingo).


Tribrata News Bantul
Tribrata News BantulUpdated: 02:30

0 komentar:

CB