Kapolsek Jetis Hadiri Pagelaran Wayang Kulit Merti Dusun Medelan

Posted by tribratanewsbantul on 09:59

Kapolsek Jetis AKP M Sholeh SH MM menghadiri pagelaran wayang kulit dalam rangka Merti Dusun Medelan di Komplek Gedung Serba Guna Pedukuhan Medelan Sumberagung Jetis Bantul, Minggu (20/10/2019).

Pagelaran wayang kulit menampilkan Dalang Ki Geter Pramudji Widodo dari Sanden dengan lakon "Semar Mbangun Jiwa".

Nampak Hadir Bupati Bantul Drs. H. Suharsono, Dinas Kebudayaan Kabupaten Bantul Indriyanta SIP, Anggota DPRD Kab. Bantul, Lurah Desa Sumberagung Yudi Fahrudin, Toga Tomas Dusun Medelan serta warga.

Dalam sambutannya saat membuka acara Bupati Bupati Bantul mengajak warga  untuk membangun bersama desa. (Humas Polsek Jetis)


Tribrata News Bantul
Tribrata News BantulUpdated: 09:59

0 komentar:

CB