Patroli Sambang Gereja Di Wilayah Kecamatan Kasihan

Posted by tribratanewsbantul on 02:00

Bhabinkamtibmas Desa Tamantirto Brigadir Agustinus Sulistiyono, SH dan Personil Polsek Kasihan dipimpin Kanit Provos Ipda Suwijo melaksanakan Patroli dan sambang Gereja serta pura di Wilayah Kecamatan Kasihan Bantul, Kamis (17/10/2019)

Adapun gereja dan pura yang disambangi diantaranya adala Pura Eka Dharma Dusun Gonjen, Gereja Katholik Salib Suci Perum Gunung Sempu Desa Tamantirto, Gereja Katholik Santo Yusuf Maduismo, Gereja Kristen Jawa (GKJ) Madukismo dusun Padokan Tirtonirmolo dan gereja lainya.

Dalam kesempatan tersebut Bhabinkamtibmas menyampaikan pesan kamtibmas kepada pengurus Gereja/pure agar selalu waspada dan jangan lengah menjaga kamtibmas di linggan tempat ibadahnya. (Humas Polsek Kasihan)


Tribrata News Bantul
Tribrata News BantulUpdated: 02:00

0 komentar:

CB