Kapolsek Sewon Kompol Subadi beserta personil Polsek Sewon mengikuti upacara peringatan hari kesaktian Pancasila tingkat kecamatan Sewon di halaman kantor kecamatan Sewon, Minggu (01/09/2017).
Hadir dalam kegiatan upacara peringatan hari kesaktian pancasila tersebut, Camat Sewon Drs. Danang Erwanto,Msi., Kepala Puskesmas Sewon I dr.Jaka Hardalaksana, Kepala Puskesmas Sewon II Hadi Pranoto, SKM., M.Kes, Lurah Desa Timbulharjo, Drs. Kandar, Lurah Desa Bangunharjo Yuni Ardi Wibowo, SE, Lurah Desa Pendowoharjo H. Hilmi Hakimudin, S.Pd.I, Kepala Puskesmas Kecamatan Sewon. dan OPD Kecamatan Sewon sebagai peserta upacara.
Upacara peringatan Hari Kesaktian Pancasila tersebut di mulai pada pukul 07.00 wib dan berakhir pada pukul 07.30, Selaku inspektur upacara Mayor Infantrio Agus Priyadi, SE, dan komandan upacara Pelda Maryanto. Dalam upacara ini dibacakan teks Pancasila, UUD 1945 dan Ikrar Kesetiaan kepada NKRI dan Pancasila. (Sihumas Polsek Sewon)
Peringatan Hari Kesaktian Pancasila Tingkat Kecamatan Sewon
Posted by tribratanewsbantul on 01:00
Tribrata News Bantul
Tribrata News BantulUpdated: 01:00
0 komentar:
Post a Comment