Bhabinkamtibmas Desa Wijirejo Sambang Jaga Warga

Posted by tribratanewsbantul on 04:30

Bhabinkamtibmas Desa Wijirejo Aiptu Suryono sambangi pos ronda di Dusun Ngeblak Rt 006 Wijirejo Pandak Bantul, Selasa (31/10/2017).

"Peran serta warga masyarakat sangat penting dalam menjaga kamtibmas di lingkungan masing-masing. Jaga warga yang dicanangkan oleh Pemda DIY harus di dukung masyarakat termasuk masyarakat Plambongan. Dalam jaga warga ada jimpitan agar diambil sambil melaksanakan patroli kampung terutama saat jam-jam rawan", jelas Aiptu Suryono Bhabinkamtibmas Desa Wijirejo.

Jaga warga ronda di Poskamling agar terus dilakukan oleh warga masyarakat Pandak khususnya wilayah dusun Ngeblak, selain menjaga kekompakan warga juga untuk menjaga keamanan dan ketertiban lingkungan agar warga merasa aman dan nyaman. Dan perlu saling koordianasi antar Rt se dusun Ngeblak dalam jaga warga ronda di poskamling agar selalu terjaga keamanannya. “Ada hal yang mencurigakan dan gangguan keamanan agar dilaporkan ke Polsek Pandak tambah” Aiptu Suryono. (Sihumas Polsek Pandak)


Tribrata News Bantul
Tribrata News BantulUpdated: 04:30

0 komentar:

CB