Pengamanan Rembug Desa Nasional 2017

Posted by tribratanewsbantul on 08:11

Kapolsek Sewon Kompol Subadi memimpin langsung kegiatan Pembukaan Rembug Desa Nasional 2017 dengan mengusung tema Refleksi 3 tahun Desa Membangun Indonesia yang berlangsung di Kampung Mataraman, Jln Lingkar Selatan, dusun Glugo, Desa Panggungharjo, Sewon Bantul, Minggu,(26/11/2017).

Kegiatan diselenggarakan oleh kementrian Desa Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi Republik Indonesia yang di hadiri oleh perwakilan kepala Desa,  pengurus BUM Desa dan lembaga kemasyarakatan yang berlangsung mulai tanggal 26 s.d 27 November 2017

Turut Hadir dalam acara Pembukaan Rembug Desa Nasional 2017 Anwar Sanusi, PHd (sekjen kemendes PDTT), Bupati Bantul yang di wakili oleh wakil Bupati H. Abdul Halim Muslih,Taufik Madjid dari Direktur Jenderal Pembangunan dan Pemberdayaan Masyarakat Desa (PPMD) Kemendes PDTT, Prof Rhenakd  Kasali Ph.d MM (Dosen fak ekonomi dan Bisnis UI) , Dr.  Aviliani  SE. M.si ( sekretaris komite Nasional dan ekonomi INDEF) , Imam subowo ( Dir Bulog), Peserta kurang lebih 1000 orang.

Pada kesempatan tersebut Kapolsek Sewon yang terjun langsung dalam pengamanan menyampaikan Polsek sewon siap mengamankan kegiatan Rembug Desa Nasional 2017, dimana kegiatan tersebut terpusat di Kampung Mataraman yang berada persis di Ring Road Selatan yang masuk wilayah Polsek Sewon, dan tentu saja dalam kegiatan tersebut menurut Lurah Desa Panggungharjo selaku ketua panitia, kegiatan ini akan di hadiri oleh lurah lurah se Indonesia kurang lebih 3000 peserta, jelasnya

“Demi kelancaran peserta kita sudah melaksanakan rekayasa lalulintas dimana jalur lambat hanya di perkenankan bagi peserta Pembukaan Rembug Desa Nasional 2017, sedangkan pemakai jalan umum kita alihkan ke jalur cepat, dan tentu saja kita menempatkan personil lalulintas di setiap penggal pengal jalan guna membatu kelancaran ” Imbuhnya.

Dalam sambutannya wakil Bupati Bantul H. Abdul Halim Muslih menyampaiakan bahwa Pemerintah mendorong pembangunan dan pemberdayaan ekonomi dan penyelenggaraan pemerintahan melalui alokasi dana desa, Dengan kehadiran dana desa sangat meyakinkan desa berkembang dan kemandiriannya terutama dibantul tumbuh desa wisata yang tak perlu di tempat strategis pada era kreatif dan inofatif, Belum lama ini kab bantul menjadi produksi ekonomi kretif dan memperoleh pesona wisata indonesia seperti wisata mangunan yang merupakan sorga tersembunyi di indonesia, Kab bantul mengalami signifikan berkat pengelolaan dana desa  memperoleh penghargaan dan selamat melaksanakan rembug desa 2017.

Dalam Pembukaan Rembug Desa Nasional 2017 kegiatan di lanjutkan dengan seminar dan pada malam hari dilaksanakan pentas seni dan hiburan musik. (Sihumas Polsek Sewon)


Tribrata News Bantul
Tribrata News BantulUpdated: 08:11

0 komentar:

CB