Kapolsek Kasihan Bersama Muspika Kunjungi Lokasi Bencana Alam

Posted by tribratanewsbantul on 11:23

Kapolsek Kasihan Kompol Supardi bersama Muspika mengunjungi lokasi bencana alam di beberapa wilayah di Kecamatan Kasihan, Rabu (29/11/2017).

Lokasi yang dikunjungi antara lain di Dusun Sembungan RT 04, Bangunjiwo yang mengalami banjir. Kemudian lokasi Jembatan Gangin di Jalan Bibis Tamantirto.

Maksud dan tujuan sebagai acuan kerja Dinas dan/atau Badan Hukum yang mengelola wilayah sungai dan instansi lain dalam menyelenggarakan kegiatan manajemen banjir agar dapat dilaksanakan secara cepat, tepat, dan berhasil guna; sesuai dengan pola pengelolaan wilayah sungai. Pedoman ini digunakan bersama pedoman lain yang terkait dengan maksud saling melengkapi.

Tujuan pedoman ini adalah terselenggaranya manajemen banjir yang menyeluruh dan terpadu dalam sistem wilayah sungai, sehingga korban jiwa, kerusakan atau kerugian harta benda dan/atau kerusakan lingkungan sebagai dampak tak terkendalinya daya rusak air dapat dicegah dan dihindari, atau diusahakan menjadi seminimal mungkin.

Kegiatan cek lokasi korban bencana banjir muspika kasihan selesai pukul 10.00 wib terlaksana dengan aman dan tertib. (Sihumas Polsek Kasihan)


Tribrata News Bantul
Tribrata News BantulUpdated: 11:23

0 komentar:

CB