
Mayat pertama kali ditemukan oleh saksi Ngadenan (59 tahun) pensiunan warga Kembanggede Rt 02 Guwosari Pajangan. Saat itu saksi melintas di jalan Kembanggede kemudian melihat korban telungkup di sawah.
Kemudian hal tersebut disampaikan ke Dukuh Kembanggede Bapak Surono dan dicek ternyata korban sudah meninggal dunia dan dilaporkan ke Polsek Pajangan.
Setelah dicek ke TKP oleh Polisi disekitar korban ditemukan sebuah arit beserta karung rumput miliknya. Lalu korban dibawa ke rumah sakit untuk visum.
Menurut istrinya, korban pergi cari rumput sejak hari Jumat, 17 November 2017 sekira pukul 16.00 wib dan tidak pulang. Diduga korban meninggal dunia karena sakit sebab tidak ditemukan tanda tanfda penganiyaan pada tubuhnya. (Sihumas Polsek Pajangan)
0 komentar:
Post a Comment