Giat PSN Di Dusun Sanggrahan Murtigading

Posted by tribratanewsbantul on 18:22

Bhabinkamtibmas Desa Murtigading Polsek Sanden Aiptu Sabari mengikuti giat Pemberantasan Sarang Nyamuk (PSN) di Dusun Sanggrahan, Murtigading, Sanden, Bantul, Jumat pagi (01/03/2019) pukul 08.00 Wib.

Keikutsertaan anggota Polsek Sanden dalam giat PSN ini sebagai wujud kepedulian jajaran kepolisian di bidang kesehatan khususnya terhadap kebersihan lingkungan masyarakat. Dalam melaksanakan giat PSN ini, Aiptu Sabari bergabung dengan Tim PSN Kecamatan Sanden yang terdiri dari ASN dan Karyawan dinas instansi se-Kecamatan Sanden, Bhabinkamtibmas, Babinsa, Pamong Desa, Dukuh Sanggrahan Bapak Yuni serta ibu-ibu kader jumantik pedusunan.

Petugas tim PSN memeriksa bak-bak air di rumah warga beserta lingkungannya. Jika dijumpai ada jentiknya, air langsung dibersihkan dan disampaikan kepada pemiliknya agar selalu menjaga kebersihan lingkungan utamanya bak penampungan air.

Kegiatan pemberantasan sarang nyamuk ini bertujuan untuk memantau kebersihan lingkungan masyarakat dengan mengambil sampel beberapa dusun di wilayah Sanden secara bergantian. Selain giat PSN, petugas juga melakukan pembinaan kepada Dukuh dan Kader mengenai kebersihan dan kesehatan lingkungan. Dengan kegiatan ini diharapkan bisa menjadikan motivasi bagi warga agar selalu menjaga kebersihan lingkungan di sekitar tempat tinggalnya.

Adapun hasil giat Pemberantasan Sarang Nyamuk yang dilaksanakan di Dusun Sanggrahan, Murtigading yaitu dengan Angka Bebas Jentik (ABJ) sebesar 83%. (Humas Polsek Sanden)


Tribrata News Bantul
Tribrata News BantulUpdated: 18:22

0 komentar:

CB