Penutupan Sanden Fair 2016

Posted by tribratanewsbantul on 09:34

Bhabinkamtibmas Desa Murtigading Sanden Bantul Aiptu Sabari dan personil Polsek Sanden melaksanakan pengamanan giat penutupan "Sanden Fair 2016" dan Pagelaran wayang kulit di Balaidesa Murtigading, Sanden, Bantul, Sabtu, 03 September 2016 pukul 19.30 Wib.

Penutupan Sanden Fair dihadiri oleh jajaran Muspika Kecamatan Sanden, lurah Desa se-Kecamatan Sanden, Kepala Dukuh se-Kecamatan Sanden, serta warga masyarakat.

Sebelum kegiatan "Sanden Fair 2016" ditutup, terlebih dulu dilaksanakan pentas seni dari perwakilan masyarakat Murtigading serta pembagian hadiah berbagai macam lomba yang dilaksanakan dalam rangka memeriahkan HUT Kemerdekaan RI Ke 71 tahun 2016 tingkat Kecamatan Sanden

Dalam sambutanya Camat Sanden Drs. Fatoni mengucapkan terimakasih kepada panitia penyelenggara "Sanden Fair 2016" yang telah bekerja keras sehingga kegiatan dapat terselenggara dengan baik. Adanya kekurangan dapat dievaluasi sehingga dalam penyelenggaraan Sanden Fair berikutnya dapat lebih baik lagi, himbau Fatoni.

Kepada masyarakat yang telah berpartisipasi dengan membuka stan di Sanden Fair 2016 semoga produknya semakin dikenal oleh masyarakat sehingga dapat meningkatkan kesejahteraan, lanjut Fatoni.

Setelah penutupan Sanden Fair 2016 dilanjutkan dengan pagelaran wayang kulit semalam suntuk oleh dalang Ki Geter dari Sorobayan, Sanden dengan lakon " Wahyu Katentreman".

Dalam kegiatan itu Personil polsek Sanden melaksanakan pengamanan dan pengaturan lalu lintas di depan Balai desa Murtigading hingga acara berakhir dalam keadaan aman terthip. (Sihumas Polsek Sanden)


Tribrata News Bantul
Tribrata News BantulUpdated: 09:34

0 komentar:

CB