Polsek Sanden Kirimkan Anggotanya Ke Dusun Rame Bangun Talud

Posted by tribratanewsbantul on 13:40

Anggota Polsek Sanden Polres Bantul ikut andil bagian mengikuti bhakti sosial giat TMMD Sengkuyung Ke 97 Tahap II TA 2016 Kabupaten Bantul.

Bhakti sosial TMMD dilaksanakan di Dusun Ngrame RT 02, Tamantirto, Kasihan, Bantul, Rabu tanggal 21 September 2016 mulai pukul 07.30 Wib.

Dalam bhakti sosial TMMD tersebut, personil Polsek Sanden ikut membantu pembangunan talud kali Konteng sepanjang 120 meter dengan ketinggian 2,5 meter dan ketebalan 0,5 meter.

Dengan semangat kekeluargaan, kegotongroyongan serta kekompakan anggota Polsek Sanden bersama anggota Ditpolair Polda DIY, Kodim Bantul, Posal Samas, Tagana serta warga masyarakat setempat bahu membahu memindahkan material batu pembuatan talud menuju lokasi pembangunan. Termasuk juga membawa tumpukan pasir dalam karung dengan menggunakan mobil dinas pattoli Polsek. Pasir tersebut digunakan mrmbendung sungai agar memudahkan dalam pembangunan talud.

Kasihumas Polsek Sanden Aiptu Mohtar yang turut serta dalam bhakti sosial TMMD pembanguan talud kali Konteng mengatakan, anggota kepolisian turut serta dalam TMMD guna membantu pemerintah maupun TNI dalam percepatan dan pemerataan pembanguan di pedesaan. Ini merupakan wujud kepedulian polri dalam pembanguan pedesaan sehingga kesejahteraan masyarakat bisa meningkat, ujar Aiptu Mohtar. (Sihumas Polsek Sanden)


Tribrata News Bantul
Tribrata News BantulUpdated: 13:40

0 komentar:

CB