Bhabinkamtibmas Kalurahan Panggungharjo Hadiri Ujian Seleksi Pamong Kalurahan Panggungharjo

Posted by tribratanewsbantul on 11:45

Bhabinkamtibmas Kalurahan Panggungharjo Aiptu Jedik Paraptowo SH menghadiri pelaksanaan ujian seleksi calon pengisian Pamong Kalurahan Panggungharjo formasi Ulu Ulu dan Dukuh Jaranan, Sabtu (27/3/2021) pagi.

Ujian digelar di Hotel Flory yang beralamat di Jalan Ring Road Selatan, Glugo, Panggungharjo, Sewon, Bantul. Hadir antara lain Penewu Sewon Drs. Danang Erwanto M.Si, Carik Panggungharjo Yuli Trismiyati, Jogoboyo Panggungharjo M. Ali Yahya SH, Bhabinkamtibmas Kalurahan Panggungharjo Aiptu Jedik  prastowo SH dan Babinsa Koramil 04/Sewon Serda Pargiyanto.

Peserta seleksi Ulu Ulu diikuti 19 orang dan peserta seleksi Dukuh Jaranan sebayak 4 orang. Adapun ujian seleksi Pamong Kalurahan Panggungharjo menghadirkan tim penguji dari Kampus APMD Yogyakarta dan Tim 7 Panitia Seleksi dari Kalurahan Panggungharjo.

Ujian seleksi meliputi empat item yaitu tes wawancara, tes tertulis, psikologi dan pratek komputer.

Penewu Sewon Drs. Danang Erwato M.Si dalam sambutannya sekaligus membuka secara simbolis ujian pamong pengisian formasi Ulu Ulu dan Dukuh menyampaikan, bagi peserta yang mengikuti ujian seleksi agar bersungguh-sungguh dalam mengikuti ujian dan utamakan kejujuran.

“Ikuti setiap tahapan seleksi dan patuhi setiap aturan yang berlaku karena keberhasilan semua terletak pada diri sendiri,” pesannya.

“Dalam seleksi ini hanya diambil satu peserta untuk formasi Ulu Ulu atau yang dulu disebut Kasi kesejahteraan atau Ekbang, sedangkan Dukuh Jaranan juga diambil satu peserta yang lolos seleksi ujian," ungkapnya.

Sementara itu, Bhabinkamtibmas Kalurahan Panggungharjo Aiptu Jedik Paraptowo SH berpesan bagi yang lolos seleksi dan berhasil menduduki jabatan sebagai pamong hendaknya dapat bekerjasama dengan aparat pemerintah dalam hal ini Polsek Sewon di bidang kamtibmas. (Humas Polsek Sewon)


Tribrata News Bantul
Tribrata News BantulUpdated: 11:45

0 komentar:

CB