Kapolsek Sedayu Kontrol PPKM Berskala Mikro di Kampung Tangguh Nusantara Argodadi

Posted by tribratanewsbantul on 09:49

Kapolsek Sedayu Kompol Ardi Hartana SH MH MM, sebagai pengemban kamtibmas bersama Kanit Binmas AKP Dedi Tunandi dan Kanit Provos melakukan kontrol pengecekan PPKM berskala  Mikro di Kampung Tangguh Nusantara Argodadi Sedayu, Bantul,  Rabu (10/3/2021) pukul 2021 pukul 10.00 WIB.

Dalam giat kontrol di ruang PPKM skala mikro Kalurahan Argodadi tersebut diterima  oleh Tatalaksana Bp. Listio beserta staf Kalurahan Argodadi. Selanjutnya Kapolsek melakukan pengecekan di 3 desa lainnya yakni, Argomulyo, Argorejo dan Argosari.

Setelah dilakukan pengecekan dan kontrol keempat desa dilaporkan bahwa Adm dan panel data lengkap, APD untuk giat PPKM lengkap dan Petugas piket ada.

Kapolsek menyampaikan bahwa untuk posko harus selalu terisi piket, walaupun hari libur kemudian Agar selalu menjalin kerjasama antar petugas piket baik dari petugas kalurahan, TNI, POLRI dan Dinas Kesehatan. Selanjutnya menghimbau kepada warga masyarakat untuk selalu menerapkan protokol kesehatan dalam kegiatannya sehari-hari. (Humas Polsek Sedayu)



Tribrata News Bantul
Tribrata News BantulUpdated: 09:49

0 komentar:

CB