Masih Banyak Warga tak Disiplin, Sat Sabhara Bagi-bagi Masker

Posted by tribratanewsbantul on 13:20

Sat Sabhara Kepolisian Resor (Polres) Bantul mendukung upaya pemerintah untuk memutus mata rantai penyebaran Covid-19 di Kabupaten Bantul. Salah satunya dengan terus mensosialisasikan penggunaan masker sebagai alat pelindung diri.

Jajaran Anggota Sat Sabhara Polres Bantul memberikan masker kepada warga yang tidak menggunakan masker di seputaran Pasar Bantul dan Lapangan Paseban.

Kapolres Purwakarta AKBP Wachyu Tri Budi Sulistiyono SIK MH melalui Kasat Sabhara, AKP Slamet Subiyantoro mengatakan pembagian masker gratis tersebut merupakan implementasi dan dukungan dari Polres Bantul untuk mewujudkan Kabupaten Bantul bebas dari Covid-19.

"Sesuai arahan Pak Kapolres Purwakarta, kami akan terus melakukan sosialiasi kepada masyarakat untuk mencegah penyebaran virus corona. Jadi kita tetap menggunakan masker, itu hal utamanya," kata Slamet, Jumat (5/3/2021).

Ia mengatakan petugas langsung memberikan masker secara gratis kepada masyarakat yang tak disiplin menggunakan masker. Selain itu, petugas mengimbau agar para pengguna jalan selalu menerapkan protokol kesehatan seperti menggunakan masker, cuci tangan pakai sabun dan tetap jaga jarak.

Slamet berharap, upaya Sat Sabhara Polres Bantul tersebut dapat berdampak signifikan. Sehingga kesadaran warga terhadap penerapan pola hidup sehat lebih meningkat.  

“Kami tak pernah henti-henti meminta masyarakat untuk tetap melakukan anjuran pemerintah dan menjalankan protokol kesehatan dalam setiap aktivitas. Pasalnya, diperlukan peran semua pihak untuk secara bersama-sama melakukan upaya pemutusan mata rantai penyebaran Covid-19," harapnya. (Humas Polres Bantul)



Tribrata News Bantul
Tribrata News BantulUpdated: 13:20

1 komentar:

Unknown said...

👍👍 Tetap Semangat Sabhara Polres Bantul..

CB