50 Bebek Petelur Hilang, Kardi Rugi Jutaan Rupiah

Posted by tribratanewsbantul on 12:45

Telah terjadi pencurian bebek petelur di kandang milik Kardi warga Padukuhan Ponggok 1, Desa Trimulyo, Kecamatan Jetis, Minggu (26/04/2020) dini hari.

Kapolsek Jetis, AKP Muhammad Sholeh menerangkan, kasus pencurian itu diketahui sekitar pukul 04.30 WIB saat korban mengecek kandang untuk mengambil telur. Namun pada waktu itu korban merasa curiga karena produksi telur dinilainya turun sangat drastis apabila dibandingkan hari sebelumnya.

Kapolsek mengungkapkan, sebelumnya Kardi memanen telur sebanyak 160 butir namun ketika itu ia hanya mendapat sebanyak 100 butir telur. Karena bimbang jumlah produksi telur anjlok ia kemudian mengecek keliling kandang bebek yang lokasinya di areal persawahan jauh dari pemukiman warga.

"Dugaan dia benar kalau ada pencurian, setelah ia dapati kandang pada bagian pojok selatan sisi timur jebol dirusak," ujarnya.

Setelah mengetahui salah satu bagian kandang rusak diduga karena ulah pencuri, korban kemudian menghitung keseluruhannya itiknya. Benar saja setelah dihitung terdapat kurang lebih lima puluh ekor itik dari total empat ratus ekor telah raib.

Peristiwa tersebut mengakibatkan korban mengalami kerugian sekitar Rp 4,5 juta terinci setiap ekornya seharga Rp 90 ribu. Saat ini Polsek Jetis melakukan penyelidikan untuk mengungnkap kasus pencurian tersebut. (Humas Polsek Jetis)


Tribrata News Bantul
Tribrata News BantulUpdated: 12:45

0 komentar:

CB