Rakor Rencana Pengamanan Pelaksanaan Pengajian Akbar GPK ABABIL Sanden

Posted by tribratanewsbantul on 21:22

Kabag Ops Polres Bantul Kompol Jan Benjamin, S.Sos, M.Sc menggelar rapat koordinasi rencana pengamanan pelaksanaan Pengajian Akbar GPK ABABIL Sanden, Senin tanggal 27 Maret 2017 pukul 16.00 Wib.

Rakor dilaksanakan di lokasi Pengajian Akbar di area terminal bus Pantai Samas depan masjid Prana Sakti. Giat rakor dihadiri AKP Sumanto, Kapolsek Sanden  AKP Riwanta, KBO Sat Lantas Polres Bantul Iptu Sugeng Rusmanto, Sat Polair Polres Banyul Ipda Susanta, Bhabinkamtibmas Desa Srigading Aiptu Taryadi, Ketua  RT 63 Samas Sdr. Eko serta Sdr. Ipang perwakilan dari GPK ABABIL Sanden.

Kegiatan rakor dilaksanakan guna membahas pelaksanaan Pengajian Akbar agar berjalan lancar, aman dan sukses. Hal pokok yang dibahas dalam rakor tersebut terkait dengan parkir kendaraan jamaah peserta Pengajian Akbar. Dalam kesempatan tersebut, Kabagops Polres Bantul akan menerjunkan personilnya untuk mengamankan selama kegiatan berlangsung. Serta menyarankan agar panitia menyediakan fasilitas parkir dan dikelola masyarakat setempat. Hal ini dimaksudkan agar masyarakat sekitar lokasi Pengajian Akbar tidak kehilangan mata pencaharian mengingat lokasi sudah ditutup mulai malam ini. Selain itu, dengan adanya parkir kendaraan peserta juga akan aman karena ada yang menjaga.

Sedangkan Bhabinkamtibmas Desa Srigading Aiptu Taryadi memberikan masukan agar panitia pengajian memberi kas RT sebagai kompensasi ditutupnya areal Pantai Samas untuk kegiatan pengajian, dan peserta pengajian dapat keluar masuk tanpa membayar karcis parkir.

Menanggapi hal tersebut, Sdr. Ipang akan berkoordinasi dengan panitia pengajian GPK ABABIL yang lain terkait parkiran dari peserta pengajian. Panitia juga akan berkomunikasi dengan ketua RT setempat sehingga kegiatan dapat berjalan dengan lancar, kata Sdr. Ipang perwakilan dari GPK ABABIL. (Sihumas Polsek Sanden)


Tribrata News Bantul
Tribrata News BantulUpdated: 21:22

0 komentar:

CB