Enam Siswa SMA Kesatuan Bangsa Sedayu Dapat Mendali Di Ajang IYIA

Posted by tribratanewsbantul on 09:48

Bupati Bantul Drs. Suharsono bertindak sebagai Pembina Upacara Bendera di SMA Kesatuan Bangsa Sedayu, Senin, 26 September 2016 pukul 07.00 Wib.

Selain seluruh guru dan siswa SMA Kesatuan Bangsa, upacara juga diikuti oleh Muspika Kecamatan Sedayu seperti Danramil Sedayu Kapten Kusmin dan Panit 1 Unitbinmas Polsek Sedayu Iptu Agus Suprojo yang mewakili Kapolsek Sedayu.

Bapak Bupati Bantul dalam amanatnya mengatakan masa depan yang gemilang bukan datang begitu saja tetapi diraih dengan kerja keras, perjuangan dimulai dengan kerja keras dari bangku sekolah, berlatihlah untuk bisa memimpin dan dipimpin.

“Masa depan kalian ada di genggaman kalian, untuk itu tempalah kepribadianmu, kembangkan prestasi, jalin persahabatan hormatilah orang tua dan gurumu,” kata Bupati.

Selesai menyampaikan amanat, Bupati Bantul menyerahkan penghargaan / medali kepada siswa berprestasi diajang Internasional Young Invention Award 2016 yang digelar di Surabaya. Penerima penghargaan diantaranya, peraih medali emas yakni Shavira Pandan Wangi dan Nabila Zannuba. Keduanya mengangkat tema ‘Flanana As Bacteria Eradicator on Toilet Seat Waste.

Sementara penghargaan juga diberikan kepada peraih medali perak Avina Amelia Iskandar dan Azmi Subha Adil P dengan judul Smart Forest Fire Prevention System. Tim ketiga meraih medali perak yakni Tisya Rizki Ananda, Azalea Rahma S dengan judul Non Electial Vaccine Box for A Better Word. Proyek sains Kesatuan Bangsa  kerjasama dengan I Wayan Mustika  (UGM) dan Evi Yulianty (UNY). (Sihumas Polsek Sedayu)


Tribrata News Bantul
Tribrata News BantulUpdated: 09:48

0 komentar:

CB