Mess Persiba Akan Digusur, Seporter Pasir Bumi Datangi Kantor DPRD Bantul

Posted by tribratanewsbantul on 12:45

Puluhan seporter pasir bumi mendatangi kantor DPRD Bantul melakukan aksi damai mendesak Dewan untuk ikut campur dalam permasalahan yang dihadap oleh Persiba, terutama soal keberadaan Mess Persiba yang akan dijadikan kantor Admin Unit NU.

Massa juga meminta dewan untuk memediasi antara manajemen Persiba dengan Pemkab Bantul dalam mencarikan solusi atas permasalahan yang ada.

Dalam kesempatan itu perwakilan massa Seporter Pasir bumi diterima langsung oleh Wakil Ketua DPRD Bantul, Nur Subiyantor didampingi oleh Kapolsek Bantul Kompol Paimun SH dan bapak Kitri Suwondo dari Sat Pol PP Bantul.

Dalam pertemuan itu, Lurah Paserbumi Rumawan mengatakan, “Kalau bisa, kita minta Pemkab untuk memberikan kejelasan mengenai tempat untuk pengganti dari mess persiba sebelum adanya penggusuran. Kami juga ingin dewan bisa menjembatani untuk menyatukan visi antara Pengcab, Pora dan Koni tentang nasib Persiba,” katanya.

Menanggapi aspirasi dari Paserbumi tersebut Wakil Ketua DPRD, Nur Subiyantoro berjanji akan mengkomunikasikan permasalahan tersebut dengan Bupati Bantul. Selain itu, pihaknya juga akan berusaha memanggil Asosiasi Kabupaten PSSI Bantul, manajemen Persiba untuk membahas masa depan Persiba.

Selama berlangsungnya aksi unjuk rasa ini, personil Polsek Bantul dibantu Polres Bantul dan Sat Pol PP melaksanakan pengamanan hingga aksi berakhir dalam keadaan aman tertib. (Bag Humas Polres Bantul)


Tribrata News Bantul
Tribrata News BantulUpdated: 12:45

0 komentar:

CB