Kuliah Umum Tun Mahatir Muhamad di UMY

Posted by tribratanewsbantul on 09:00

Senin, 05 Desember 2016 pukul 11.05 wib bertempat di Sportorium UMY telah dilaksanakan Kuliah umum dalam rangka Mahatir Global Peace school oleh Dr Tun Mahatir Muhamad.

Kegiatan dihadiri oleh Wakil gubernur Diy, Waka Polda diy, Tun Mahatir Muhamad, Muspida Bantul, Muspika Kasihan dan mahasiswa UMY sebanyak 3000 orang.

Acara diawali dengan sambutan selamat datang oleh Rektor UMY Prof Dr Bambang Cipto, dilanjutkan sambutan oleh Dr Haedar Nasir dilanjutkan kuliah umum oleh Tun Mahatir Muhamad yang menyampaikan tentang wilayah ASEAN sekarang baru terjadi banyak konflik tentang perebutan wilayah salah satu contoh Indoonesia dengan Malaysia yang memperebutkan dua pulau dan dilaporkan ke united nation akhirnya diputuskan menjadi milik malaysia.

Akan tetapi antara Malaysia dan Indonesia tidak terjadi peperangan dikarenakan dalam ajaran agama Islam melarang umatnya untuk membunuh. Tetapi yang kita lihat di negara-negara Muslim lainya mereka membunuh satu sama lain, bahkan saling membunuh umat sesama Muslim sendiri. Dan mereka menyuarakan kalimat Allahu Akbar sebelum membunuh, sesungguhnya mereka melakukan perbuatan dosa dengan menyebut nama Allah.

Padahal dalam hukum Islam disebutkan bahwa jika seseorang mengambil satu nyawa, maka balasannya adalah nyawanya,” sambung Tun.

Kegiatan dilanjutkan dengan peluncuran buku MGPS Book oleh Tun Mahatir Muhamad. Kegiatan berakhir pukul 11.45 wib berjalan aman dan lancar dengan pengamanan dari personil Polsek Kasihan. (Sihumas Polsek Kasihan)


Tribrata News Bantul
Tribrata News BantulUpdated: 09:00

0 komentar:

CB