Kirab dan Doa Bersama Pindahan Pedagang Pasar Baru Angkruksari

Posted by tribratanewsbantul on 10:34

Di Komplek Pasar Lama dan Baru Pasar Angkruksari Dukuh Tegalsari, Kelurahan Donotirto, Kecamatan Kretek Bantul telah berlangsung kegiatan Kirab dan Doa bersama pindahan pedagang dari pasar lama ke pasar Baru Angkruksari, Selasa 14 Maret 2017 pukul 11.30 Wib.

Kegiatan ini dihadiri oleh Bupati Bantul Drs H Suharsono, Camat Kretek Harso Wibowo SH Msi, Kapolsek Kretek Kompol Salim, Danramil Kapten Inf Wardani, Bhabinkamtibmas Desa Donotirto Aiptu Sugito, Lurah Desa se Kecamatan Kretek, Kepala Dinas Perdagangan Yogyakarta, Kadis Perdagangan Kabupaten  Bantul, Lurah Pasar Angkruksari, Pedagang dan juru parkir sekira 700 orang.

Acara diawali dengan Kirab paguyuban pedagang dan parkir dari pasar lama menuju pasar Baru Angkruksari dimeriahkan dengan Jathilan. Acara dilanjutkan dengan doa bersama dan laporan Kadis perdagangan Bantul bapak Subiantara yang menyampaikan bahwa pasar dibangun di atas tanah kas Desa Donotirto menggunakan APBD DIY dan Bantul sekitar 13 M. Pasar terdiri 46 kios dan 42 los dengan fasilitas parkir, MCK dan mushola.

Pasar akan beroprasi mulai besok Rabu 15 Maret 2017 dan akan di resmikan oleh Gubernur DIY pada 30 Maret 2017.

Acara dilanjutkan dengan sambutan Bupati Bantul Drs. H. Suharsono yang dalam kesempatan tersebut menyampaikan bahwa beliau sangat bangga dengan acara ini semoga dengan pasar baru ini rezeki makin melimpah dan pedagang pasar Angkruksari semakin sejahtera. Diharapkan pasar ini membawa nilai ekonomi yang tinggi baik bagi warga Kretek maupun sekitarnya.

Beberapa pembangunan akan dilaksanakan untuk wilayah kretek diantaranya tanggul Glondong dan jembatan Gading. Selama kegiatan berlangsung, personil Polsek Kretek melaksanakan pengamanan hingga acara selesai dalam keadaan aman tertib. (Sihumas Polsek Kretek)


Tribrata News Bantul
Tribrata News BantulUpdated: 10:34

0 komentar:

CB