Kepala BPKAD DIY Resmikan Samsat Desa Wukirsari

Posted by tribratanewsbantul on 11:46

Pemda Bantul terus melakukan upaya peningkatan pelayanan kepada masyarakat, khususnya dalam pembayaran Pajak Kendaraan Bermotor (PKB).

Salah satunya dengan peresmian counter Pelayanan Pembayaran Pajak Kendaraan (PKB) Samsat Desa Wukirsari, Selasa (14/1/2020).

Dalam sambutannya Kepala KPPD Kabupaten Bantul, E. Rully Marsianti, SH, Mec.Dev mengatakan peresmian counter Pelayanan Pembayaran Pajak Kendaraan (PKB) Samsat Desa Wukirsari ini bertujuan untuk dapat lebih dekat lagi dengan masyarakat dengan mengedepankan sikap yang humanis sehingga masyarakat wajib pajak akan merasa nyaman dan senang, terlayani dengan baik dalam membayar pajak.

Dijelaskannya, pembukaan Samdes Wukirsari ini adalah Samdes yang ke-10 se Provinsi DIY adapun se Kabupaten Bantul adalah yang ke-3.

Nantinya, Samdes Wukirsari ini melengkapi keberadaan Samsat yang ada di Kabupaten Bantul dan Provinsi DIY. Dengan harapan bisa memberi kesadaran bagi wajib pajak untuk melaksanakan pembayaran sesuai waktu yang ditentukan.

“Harapan kami dengan pembangunan Samdes ini bisa melayani daerah Imogiri dan sekitarnya, dikarenakan adanya pertumbuhan kendaraan bermotor yang signifikan di Kabupaten Bantul rata-rata 200 s/d 300 tiap bulannya,” jelasnya.

Sementara itu, Dirlantas Polda DIY Kombes Pol I Made Agus Prasetyo, S.I.K, M.Hum memberikan apresiasi yang setinggi-tingginya terhadap peresmian ini, yang mana keberadaan kantor ini bisa mendapat hati dan diterima baik dimasyarakat sekitar.

“Kami sangat berharap keberadaan kantor ini bisa lebih disosialisasikan kepada semua unsur dan kalangan masyarakat,” katanya.

Dirlantas juga meminta Kapolres Bantul dan Kasatlantas, untuk melaksanakan peninjauan secara berjenjang sehinga keberadaan Samdes ini bisa beroperasi secara maksimal.

“Lakukan pembangunan inovasi sehinga keberadaan Samdes ini bisa digunakan secara maksimal dan masyarakat bisa terlayani dengan baik,’ harapnya.

Kepala Badan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD) DIY Drs Bambang Wisnu Handoyo dalam sambutannya mengatakan bahwa Samdes ini tidak hanya melayani daerah sekitar akan tetapi Samdes ini akan bekerja secara online yang artinya bisa melayani lebih luas lagi.

“Samdes ini saya akan mengukur dengan jumlah antrian karena keberadaan antrian itu menunjukkan bahwa pelayanan yang kurang cepat dan kurang profesional.

“Mengharapkan warga sekitar juga turut serta untuk mensukseskan kinerja Samdes ini, berperan aktif dalam pelayanan secara maksimal,” katanya.

Sementara itu Camat Imogiri Dra Sri Kayatun mengungkapkan rasa terima kasihnya atas kepercayaan dan amanah, dan siap melaksanakan semua tanggung jawab ini dengan sebaik-baiknya.

“Kami berharap dengan adanya Samdes ini, dapat berdampak pada pembangunan serta kesadaran dan ketaatan masyarakat membayar pajak, khususnya di wilayah Kecamatan Imogiri,” tandasnya.

Kegiatan dilanjutkan dengan pemotongan tumpeng dan penguntingan pita sebagai tanda peresmian pelayanan counter Pelayanan Pajak Kendaraan Samsat Desa Wukirsari oleh Kepala Badan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD) DIY Drs Bambang Wisnu Handoyo didampingi oleh tamu undangan yang hadir, termasuk Kapolres Bantul AKBP Wachyu Tri Budi Sulistiyono SIK. (Humas Polres Bantul)


Tribrata News Bantul
Tribrata News BantulUpdated: 11:46

0 komentar:

CB