Jogja International Air Show Di Landasan Fasi Depok

Posted by tribratanewsbantul on 15:57

Minggu 30 April 2017 jam 09.00 wib bertempat di landasan FASI Depok Parangtritis Kretek Bantul telah dilaksanakan penutupan kegiatan rangkaian acara Jogja Internasional Air Show.

Acara ini dihadiri oleh Asisten Umum FASI Diy Marsda TNI Agus Munandar, Danlanud Adi Sucipto Yogyakarta Marsma TNI Novyan Samyoga, MM,Kementrian Pariwisata RI Susanti SH,Kepala Dinas Pariwisata Diy Aris Riyanto Msi mewakili Gubernur Diy, Dirpol Air Polda Diy Kombes Pol Mansyur, Bupati Bantul Drs H Suharsono, Kapolres Bantul AKBP Imam Kabut Sariadi Sik MM, Dandim Bantul Letkol Inf. Agus Widianto, Muspika Kretek beserta ribuan pengunjung.

Danlanud Adi Sucipto Yogyakarta Marsma TNI Ir Novyan Samyoga MM dalam sambutannya disamping mengucapkan puji syukur atas terlaksananya rangkaian kegiatan ini yang telah dilaksanakan diberbagai wilayah yogyakarta, bahwa hari ini merupakan acara puncak jogja internasional air show yang jumlah pesertanya berasal dari 18 negara, serta terdapat peserta yang timnya berasalkan dari indonesia yang akan memeriahkan acara pada hari ini.
,
JIAS bertujuan untuk mengembangkan bakat tidak hanya individu saja akan tetapi agar dengan acara seperti ini juga bisa membawa turisme ke kota yogyakarta, serta menciptakan bibit  baru yang lebih unggul.

Sedangkan Bupati Bantul H Suharsono dalam sambutannya Bahwa JIAS ini yang merupakan salah satu cara untuk mengembangkan/meningkatkan ilmu produktifitas generasi anak-anak bangsa yang mengebangkan ilmunya dibidang kedirgantaraan.

Selain itu pula dengan acara ini tidak hanya memajukan kedirgantaraan saja akan tetapi semoga perekonomian warga yogyakarta dan bangsa indonesia bisa lebih meningkat dengan melalui kepariwisataan seperti ini, kami pemerintah Kab Bantul berharap agar iven ini bisa meningkatkan produktifitas anak bangsa dan dapat mengembangkan atlit-atlit olah raga dibidang kedirgantaraan ,dan dengan acara seperti ini bisa menjadi salah satu cara untuk menjaring atlit baru dibidang kedirgantaraan.

Kami mengucapkan selamat kepada FASI dan Dinas Pariwisata sehingga iven akbar ini bisa dilaksanakan, semoga Tuhan YME bisa memberikan perlindungan kepada kita semua.

Sedangkan kepala dinas pariwisata DIY Aris Riyanto Msi mewakili Gubernur DIY dalam sambutannya  Mohon maaf karena Gubernur Diy tidak dapat hadir dalam acara ini dikarenakan tugas.

Kegiatan ini merupakan wawasan yang dicita citakan dari sejarah nenek moyang yang terlebih dahulu berharap agar kedirgantaraan di Indonesia bisa lebih maju. Dengan acara ini dilaksanakan menunjukan perkembangan yang membagakan bagi bangsa indonesia, sehingga sudah sepantasnya kita mendukung minat dan antusias masyarakat luas ini, saya memberikan apresiasi acara JIAS ini karena ini merupakan  kegiatan sarana dengan edukasi dibidang kedirgantaraan, serta bisa memotifari kita untuk memperluas dibidang ilmu kedirgantaan, selain itu juga menjadi daya tarik wisatawan yang akan mengembangkan ekomoni dibidang pariwisata.

Semoga pelaksanaan JIAS ini semakin sukses dilain waktu, semoga acara ini dapat dimanfaatkan oleh masyarakat untuk mengembangkan ilmu dan ekonominya.

Acara diakhiri dengan atraksi atau demo udara oleh pesawat TNI Angkatan Udara serta terjun payung oleh club FASI Yogyakarta. Kegiatan berjalan aman dan tertib dengan pengamanan oleh POLRI, TNI, Satpol PP dan SAR. (Sihumas Polsek Kretek)


Tribrata News Bantul
Tribrata News BantulUpdated: 15:57

0 komentar:

CB