Polsek Sanden Laksanakan Sosialisasi Dan Kampanye Anti Narkoba

Posted by tribratanewsbantul on 13:59

Dalam mencegah peredaran maupun penyalahgunaan narkoba, Polsek Sanden melaksanakan berbagai upaya, diantaranya pemasangan spanduk anti narkoba, serta kampanye anti narkoba disemua lapisan masyarakat.

Seperti yang dilaksanakan hari ini Kamis 7 April 2016 mulai jam 09.00 Wib dan dipimpin langsung Kapolsek Sanden AKP Joko Wuryatmoko, S.Sos, memasang spanduk anti narkoba di pasar Celeb Srigading, Sanden.

Kemudian dilanjutkan sosialilasi bahaya narkoba dan kampanye anti narkoba kepada pedagang maupun pengunjung pasar. Selaian pasar Celeb, berbagai tempat yang diadakan kampanye anti narkoba yakni, SMP Negeri 2 Sanden, pamong desa Murtigading, SD Negeri 2 Sanden, maupun kelompok masyarakat.

Kapolsek Sanden mengatakan, kegiatan sosialisasi dan kampanye anti narkoba akan terus dilaksanakan dan disosialisasikan kepada seluruh lapisan masyarakat. Kegiatan dilaksanakan dalam rangka Operasi Bersinar tahun 2016 yang dimulai dari tanggal 21 Maret sampai 20 April 2016.

Pengaruh negatif dari narkoba sangat berbahaya dan menghancurkan generasi bangsa, kami akan terus mensosialisasikan bahaya narkoba sehingga masyarakat terhindar dari barang berbahaya tersebut. Narkotika dan obat-obatan terlarang (Narkoba) sangat berbahaya bagi generasi penerus bangsa. Oleh sebab itu penanaman pemahaman akan bahayanya narkoba penting dilakukan sejak dini, jelas Kapolsek. (Sihumas Polsek Sanden)


Tribrata News Bantul
Tribrata News BantulUpdated: 13:59

0 komentar:

CB