Saat melaksanakan patroli wilayah, Kasium Polsek Sanden dan Bripka Tri Asih mampir istirahat disebuah warung lotek dan soto di selatan pasar Celep Jalan Samas Srigading Sanden, Kamis siang, 19 Januari 2017. Namun kelihatannya, ibu pemilik warung itu sangat sibuk melayani pelangganya yang membludak.
Saat itu Kasium Polsek Sanden dan Bripka Tri Asih langsung masuk warung pesan teh manis dan soto. Sambil menunggu pesanan keduanya mengambil tempat duduk dipojok warung.
Setelah lama menunggu pesanan tak kunjung datang dan terlihat ibu pemilik warung itu hanya sendiri kelelahan melayani para pelangganya, tak segan segan Bripka Tri Asih menawarkan diri membantu pekerjaanya yaitu menggoreng tahu yang dipesan pelanggan.
Awalnya Si ibu pemilik warung malu malu menerima tawaran bantuan ibu Polwan, namun karena terpaksa akhirnya si ibu itu menerimanya. Nyuwun ngapunten nggih ibu Polisi, kulo ngrepoti, kata si ibu pemilik warung.
Selanjutnya dengan iklas dan cekatan Bripka Tri Asih langsung menggoreng tahu sambil menyiapkan air minum dan menyajikanya ke pelanggan. Telihat ibu itu senang dan terbantu serta para pelanggan itupun senang karena pesanannya cepat tersaji.
"Ini spontan saya lakukan karena kasihan melihat ibu itu sendirian melayani banyak pembeli," ujar Bripka Tri Asih. (Sihumas Polsek Sanden)
Pemilik Warung Sibuk, Polwan Bantu Goreng Tahu
Posted by tribratanewsbantul on 13:40
Tribrata News Bantul
Tribrata News BantulUpdated: 13:40
0 komentar:
Post a Comment