Bhabinkamtibmas Desa Gilangharjo Hadiri Musdes BLT-APBD

Posted by tribratanewsbantul on 09:07

Bhabinkamtibmas Desa Gilangharjo Bripka Rudi Isgiarto SH menghadiri Musyawarah Desa BLT-APBD Kabupaten Bantul tahun 2020 bertempat di Aula Balai Desa Gilangharjo, Pandak, Bantul pada Rabu (20/5/2020).

Hadir dalam kegiatan tersebut Camat Pandak Kusmardiyono S.Sos.M.Acc, Lurah Desa Gilangharjo Drs. Pardiono, Ketua BPD Desa Gilangharjo, Pendamping Desa tingkat Kabupaten Bantul Agung Triatmo, Bhabinkamtibmas Desa Gilangharjo Bripka Rudi Isgiarto SH, Kepala Dusun dan Ketua Lembaga se Desa Gilangharjo.

Musdes BLT-APBD Kabupaten Bantul Dampak Covid-19 Desa Gilangharjo melakukan pembahasan tentang penyusunan data calon penerima BLT-APBD Kabupaten Bantul atau Bansos APBD Kabupaten Bantul. Untuk Desa Gilangharjo mendapat kuota 203 KK dan per KK (Kepala Keluarga) akan mendapat bantuan tunai sebesar Rp 600.000,- selama 3 bulan, mulai bulan Juni sampai dengan bulan Agustus 2020.

Selama kegiatan berlangsung aman dan lancar. Bhabinkamtibmas Desa Gilangharjo Bripka Rudi Isgiarto SH mengikuti kegiatan sampai dengan selesai. (Humas Polsek Pandak)


Tribrata News Bantul
Tribrata News BantulUpdated: 09:07

0 komentar:

CB