Bhabinkamtibmas Desa Ringinharjo Antar Langsung Bantuan Top Up kepada Penerima yang Tua dan Sakit

Posted by tribratanewsbantul on 09:45

Bhabinkamtibmas Desa Ringinharjo melaksanakan pemantauan Penyaluran Bantuan Top Up dari BPPD Provinsi DIY di Aula Balaidesa Ringinharjo Bantul, Selasa (26/05/2020) pukul 08.00 WIB.

Kegiatan ini dihadiri oleh Inspektorat Kabupaten Bantul, Dinas Sosial Kabupaten Bantul, Camat Bantul, Lurah Desa Ringinharjo, Petugas Bank BPD DIY Cabang Bantul, Anggota Polres Bantul, Bhabinkamtibmas dan Babinsa Desa Ringinharjo, Sat Pol PP Bantul dan keluarga penerima manfaat. 

Bantuan TOP UP dari Provinsi DIY yang diterima warga terdampak Covid-19 nominalnya per KK Rp 400 ribu selama 3 bulan (Mei, Juni, Juli). Penyaluran bulan Mei disalurkan secara tunai oleh Pihak Bank BPD DIY Cabang Bantul.

Bersama perangkat lainnya, Aiptu Sugianto juga menyalurkan bantuan secara langsung kepada penerima yang tidak dapat hadir dikarenakan kondisi yang sudah tua maupun sakit. (Humas Polsek Bantul)


Tribrata News Bantul
Tribrata News BantulUpdated: 09:45

0 komentar:

CB