
Tujuan dari kegiatan penyuluhan ini adalah untuk menambah wawasan dan pengetahuan tentang bahaya narkoba kepada siswa sehingga mereka menjauhinya. Melalui penyuluhan ini, nara sumber juga hendak membuka mata para siswa bahwa mereka mampu membuat perubahan dalam lingkungan mereka, terutama dalam usaha pencegahan dan pemberantasan penyalahgunaan dan peredaran gelap narkoba di lingkungan mereka masing-masing.
Para siswa diajak mengenali dan memahami apa itu narkoba dan apa saja jenis-jenisnya. Mereka kemudian diberitahukan efek-efek yang diakibatkan dari penggunaan narkoba dan bagai mana narkoba dapat mempengaruhi mereka. Para siswa juga memperoleh gambaran akan tehnik-tehnik peredaran gelap narkoba, sehingga mereka dapat menghindarinya.
Diharapkan dengan telah diadakan penyuluhan ini para siswa ini dapat melaksanakan peran mereka sebagai agen perubahan dilingkungan mereka dan membantu dalam mewujudkan Indonesia Bebas Dari Narkoba. (Sihumas Polsek Dlingo)
0 komentar:
Post a Comment