Kapolsek Pandak Hadiri Musdessus Desa Caturharjo

Posted by tribratanewsbantul on 03:00

Kapolsek Pandak AKP Cherli Evi Prayudati Sela menghadiri Musdes Khusus Penetapan KPM BLT-DD dan Perubahan RKPDes tahun 2020 Desa Caturharjo bertempat di aula Kantor Balai Desa Caturharjo, Pandak, Bantul, Jumat (01/05/2020) jam 08.30 Wib.

Hadir dalam kegiatan tersebut Camat Pandak Kusmardiyono S.Sos,.MAcc, Kapolsek AKP Cherli Evi Prayudati Sela, Danramil Pandak Kapten Chb Stefanus Sunarno, Pj Lurah Caturharjo Guribanto,SIp, DPPKAD Ibu Rahayu Murtiningtyas, Tenaga Ahli Pendamping DD Kabupaten Bantul Bapak Kuatono, Pendamping Kabupaten bapak Fauzan, Pendamping desa Ibu Lastri, Bhabinkamtibmas Desa Caturharjo Aiptu Agus Nugroho, Babinsa Desa Caturharjo Serka Kumpul, Ketua BPD H.Sugiyanta,SiP, kepala dusun se Desa Caturharjo dan LPMD Bapak Nugroho.

Dalam rapat tersebut telah disepakati bahwa untuk desa Caturharjo KPM yang menerima BLT-DD tahun 2020 terdampak Covid 19 sebanyak 231 kepala Keluarga. Dimana Per KPM akan mendapatkan BLT-DD sebesar Rp.600.000,- selama 3 bulan yaitu pada bulan April sampai dengan Mei.

Selama kegiatan berlangsung aman dan lancar. Kapolsek Pandak AKP Cherli Evi Prayudati Sela mengikuti kegiatan Musyawarah Desa Caturharjo sampai dengan selesai. (Humas Polsek Pandak)


Tribrata News Bantul
Tribrata News BantulUpdated: 03:00

0 komentar:

CB