Kapolsek Sanden Pantau Penyaluran Kartu BST Di Balaidesa Srigading

Posted by tribratanewsbantul on 08:37

Bantuan Sosial Tunai (BLT) yang diberikan kepada warga yang perekonomiannya terganggu karena dampak Covid-19 di wilayah Kecamatan Sanden mulai dicairkan melalui PT. Pos Indonesia. Setelah sebelumnya pada Kamis pagi (14/5) penyaluran Bantuan Sosial Tunai di laksanakan di Aula Desa Gadingasari giliran pembagian BST di lakukan di Aula Balai Desa Srigading untuk warga wilayah Srigading  dan Desa Gadingharjo Kecamatan Sanden, Bantul, Kamis siang (14/5/2020) mulai jam 13.00 Wib.
   
Untuk mengamankan kegiatan penyaluran BST tersebut jajaran Polsek Sanden Polres Bantul melalui anggota Bhabinkamtibmas Desa Srigading Brigadir Afif Rudiyanto SH dan Bhabinkamtibmas Desa Gadingharjo Bripka Tohari dibantu Babinsa Koramil Sanden melaksanakan pengamanan kegiatan penyaluran dana Bantuan Sosial Tunai (BST) untuk masyarakat di wilayah Desa Srigading dan Gadingharjo, Sanden di Aula Desa Srigading Kecamatan Sanden.
    
Pada program Bantuan Sosial Tunai dari Kemensos RI tersebut warga mendapatkan bantuan berupa uang tunai sebesar Rp. 600 ribu perbulannya yang akan disalurkan secara langsung melalui PT Pos Indonesia kepada para penerima selama 3 bulan berturut-turut mulai bulan April sampai Juni.
  
Hasil verifikasi dan validasi penerima Bantuan Sosial Tunai (BST) dari Kemensos Desa Gadingharjo jumlah Kartu BST yang diterima 81 KK dan jumlah Kartu terdistribusi sebanyak 61 KK dengan kartu tidak terdistribusi senanyak 20 KK karena beberapa kategori. Sedangkan untuk Desa Srigading jumlah kartu BST yang di terima dari PT. Pos Indonesia 325 KK dan jumlah kartu BST yang terdistribusi 229 KK dan kartu BST yang di kembalikan atau tidak terdistribusi 96 KK karena beberapa kategori.
   
Dalam kesempatan tersebut, Kapolsek Sanden AKP Tukirin yang turut hadir mengecek penyaluran kartu BST. Tugas pengamanan dan kehadiran petugas Polsek Sanden dalam penyaliran kartu BST untuk memberikan rasa aman dan nyaman kepada warga masyarakat dan untuk mengantisipasi kemungkinan kejadian yang tidak di inginkan, kata Kapolsek Sanden saat memantau penyaluran kartu BST.
   
Kegiatan tersebut turut dihadiri Camat Sanden Drs Bangun Rahina MM, Kapolsek Sanden AKP Tukirin, Pj Lurah Desa Srigading , Kasi Pelayanan Desa Gadingharjo,TKSK Sanden Harjiman, TKPK Sanden, Pihak Kantor Pos, Pendamping PKH Kecamatan Sanden, Anggota Polres Bantul, Bhabinkamtibmas Desa Gadingharjo dan Desa Srigading, Babinsa, Sat Pol PP Bantul serta Warga penerima BST dari Desa Srigading dan Desa Gadingharjo. (Humas Polsek Sanden)


Tribrata News Bantul
Tribrata News BantulUpdated: 08:37

0 komentar:

CB