Pisah Sambut Kapolsek Jetis

Posted by tribratanewsbantul on 08:51

Polsek Jetis menggelar acara pisah sambut Kapolsek Jetis yaitu pejabat lama AKP Slamet Subiantoro dan pejabat baru AKP Mega Tetuko, SIK di rumah makan Balong Opak Canden, Selasa, 2 Mei 2017.

Acara itu dihadiri oleh Camat Jetis Dra Endang Rahmwati MM,  Danramil Jetis Kapten Sagino, para Lurah, Kepala Dinas, karyawan Instansi terkait, segenap anggotan dan para tamu undangan.

Dalam sambutannya pejabat lama AKP Slamet Subiantoro  mengucapkan terima kasih kepada seluruh anggota Polsek Jetis atas dedikasinya dalam menjalankan tugas selama ini dan berharap tetap memperkuat kebersamaan dan sinergitas untuk membangun , baik Polri, Pemerintah , TNI, dan elemen masyarakat lainnya.

Sebagai pribadi dan manusia biasa tentunya ada hal-hal yang kurang berkenan, untuk itu kami sekeluarga mohon maaf yang sebesar besarnya,” ujarnya.

Sementara itu Kapolsek Jetis yang baru AKP Mega Tetuko, SIK didampingi Istri, mengaku sangat bangga bisa bertugas di wilayah Jethis, “Saya bersyukur bisa bertugas di sini dan disambut sangat ramah oleh para hadirin, Ini menjadi anugerah terindah buat saya dan keluarga,” ujarnya.

Ia berkomitmen akan melindungi masyarakat dan membangun Jetis bersama Muspika Jethis menjadi lebih maju, selama dipercayakan menjabat Kapolsek. “Mari kita bersama-sama bekerja diri bagi kemajuan dengan penuh kesungguhan hati, dan membangun bersama-sama pemerintah menjadi lebih maju, agar menjadi lebih aman, nyaman, dan tentram,” ujarnya.
   
Diakhir kegiatan disampaikan kenang kenangan dari Anggota Polsek Jetis dan Instansi terkait kepada AKP Slamet Subiantoro, acara ditutup dengan lagu "Prau Layar" sebagai pengantar Tugas Pejabat lama dan Selamat Datang Pejabat baru.  (Sihumas Polsek Jetis)


Tribrata News Bantul
Tribrata News BantulUpdated: 08:51

0 komentar:

CB